Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasib Shin Tae-yong Belum Aman meski Hattrick Kalahkan Vietnam, Erick Thohir Singgung Profesionalitas

By Nungki Nugroho, Kamis, 28 Maret 2024 | 06:30 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat hadir dalam sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

BOLANAS.COM - Nasib Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia masih belum aman meski hattrick kalahkan Vietnam dalam tiga pertemuan terakhir.

Timnas Indonesia berada di jalan yang benar dalam kendali Shin Tae-yong.

Begitu seruan yang ramai di media sosial setelah kemenangan timnas Indonesia atas Vietnam.

Skuad Garuda sukses menyapu bersih dua pertemuan dengan Vietnam di Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia menang tipis 1-0 pada pertandingan pertama di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (21/3/2024).

Racikan Shin Tae-yong bahkan membantai Vietnam 3-0 pada laga kedua di Stadion National My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - 6 Wakil ASEAN Babak Belur, Indonesia Paling Layak ke Putaran Ketiga

Ini merupakan kemenangan ketiga alias hattrick secara beruntun atas Vietnam.

Sebelumnya, Shin Tae-yong juga berhasil membawa Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di Piala Asia 2023 yang berlangsung pada 19 Januari 2024.

STY, sapaan akrabnya, berhasil memenuhi target lolos ke 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya bagi Indonesia.