Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efek Dibantai Indonesa, Vietnam Jadi Tim dengan Penurunan Ranking FIFA Paling Buruk di Dunia

By Nungki Nugroho, Sabtu, 30 Maret 2024 | 19:30 WIB
Skuad timnas Vietnam ketika melawan China di FIFA Matchday Oktober 2023.

BOLANAS.COM - Timnas Vietnam dinobatkan sebagai tim dengan penurunan ranking FIFA terbesar di dunia selepas dibantai timnas Indonesia.

Vietnam hancur lebur di tangan timnas Indonesia dalam tiga pertemuan terakhir pada tahun 2024.

Skuad The Golden Warriors kalah 0-1 dari Indonesia di ajang Piala Asia 2023.

Keterpurukan Vietnam berlanjut dalam dua pertemuan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Racikan Philippe Troussier dibungkam Indonesia 0-1 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (21/3/2024).

Vietnam bahkan dipermalukan di kandang sendiri oleh tim Merah Putih dengan skor 0-3 di Stadion National My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

Baca Juga: Termasuk Nathan Tjoe-A-On, 15 Pemain Timnas Senior Bisa Dipanggil Shin Tae-yong untuk Piala Asia U-23 2024

Tiga kekalahan tersebut rupanya sangat berimbas pada posisi Vietnam di ranking FIFA.

Per Februari lalu, Vietnam telah terlempar dari 100 besar ranking FIFA.

Kemudian dua kekalahan beruntun di Kualifikasi Piala Dunia mengirim Vietnam ke peringkat 115 FIFA.

Padahal sebelumnya Vietnam berada di urutan ke-105 FIFA.

Media Vietnam, Soha.vn, meradang dengan keterpurukan yang dialami negaranya.

Soha bahkan menganalisa Vietnam menjadi tim dengan penurunan ranking terbesar dunia selama jeda internasional Maret 2024.

"Menurut perhitungan Football Ranking, timnas Vietnam dikurangi 14,67 poin setelah kalah dari Indonesia pada tanggal 26 Maret, sehingga turun 3 peringkat lagi di ranking FIFA (112 menjadi 115)," tulis Soha pada Sabtu (30/3/2024).

"Jadi, setelah 2 kekalahan melawan Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia saja, Vietnam dikurangi total 30,04 poin, turun 10 peringkat (dari 105 menjadi 115),"

Baca Juga: Penjelasan PSSI soal Proses Naturalisasi Maarten Paes yang Tersendat, FC Dallas Tak Libur Hingga Oktober 2024

"Vietnam juga menjadi tim dengan penurunan peringkat terbanyak di dunia pada Maret 2024,"

"Lebih banyak dibandingkan tim-tim dengan penurunan peringkat yang dalam seperti China Taipei (6 peringkat), India (4 peringkat), dan Malaysia (4 peringkat),"

"Selain itu, peringkat FIFA 115 juga merupakan peringkat terendah Vietnam sejak 2017, sebelum kepemimpinan Coach Park Hang-seo," tulis Soha.

Berbanding terbalik dengan Vietnam, Indonesia mengalami penambahan poin terbesar di dunia selama bulan Maret.

Skuad Garuda mendapat tambahan 30,04 poin sehingga naik delapan peringkat ke urutan 134 FIFA.

"Peningkatan Indonesia bahkan lebih mengesankan daripada Afghanistan yang naik tujuh peringkat," tulis Soha.

Ini akan menjadi tantangan besar bagi pelatih baru Vietnam menyusul dipecatnya Philippe Troussier.

Vietnam masih memiliki dua pertandingan sisa di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Do Hung Dung dan kawan-kawan akan menjamu Filipina pada 6 Juni 2024.

Lima hari berselang Vietnam bertandang ke markas Irak.

Kegagalan di Kualifikasi Piala Dunia akan semakin membuat ranking FIFA Vietnam turun drastis.

Saat ini, federasi sepak bola Vietnam masih mencari calon pengganti Troussier.

"Menurut diskusi awal dari Komite Tetap VFF dan Dewan Pelatih Nasional, sekitar 60% anggota menginginkan pelatih asal Jepang, sementara 40% sisanya mendukung pencarian pelatih dari Korea," tulis Soha.vn.

Muncul rumor bahwa eks pelatih Thailand, Mano Polking, tertarik untuk menangani The Golden Warriors.

"Vietnam mempunyai skuad yang berkualitas. Saya yakin saya bisa membantu mereka berkembang," kata Mano Polking.

"Saya sangat menyukai pemain Vietnam. Kalian memiliki banyak pemain berkualitas,"

"Saya berharap itu menjadi kenyataan tetapi belum ada yang pasti. VFF mengenal saya tetapi saya belum menerima tawaran apa pun. Kita lihat saja," tutupnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P