Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perjudian Shin Tae-yong, Justin Hubner Masuk Skuad Garuda Walau Tak Tahu Kapan Dilepas Cerezo Osaka

By Najmul Ula, Kamis, 11 April 2024 | 14:30 WIB
Penampilan Justin Hubner di laga debutnya bersama Cerezo Osaka saat jumpa Albirex Niigata

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong memasukkan Justin Hubner ke skuad Piala Asia U-23 2024 meski ada ketidakpastian dari Cerezo Osaka.

Hanya ada satu nama yang belum tiba di Qatar dari daftar 23 pemain timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Sosok tunggal tersebut yaitu Justin Hubner, bek tengah Wolverhampton Wanderers yang dipinjamkan ke Cerezo Osaka.

Pemain berusia 20 tahun itu sedang ditahan pihak klub hingga empat hari menjelang kick-off turnamen di Qatar.

Bagaimanapun, Cerezo Osaka berhak melakukan hal tersebut lantaran Piala Asia U-23 2024 digelar di luar kalender FIFA.

Dalam skuad final yang dirilis AFC, Shin Tae-yong telah menyisihkan lima pemain dari skuad provisional 28 pemain.

AFC membatasi paling banyak 23 pemain yang bisa didaftarkan tim partisipan di Piala Asia U-23.

Dalam daftar tersebut, terdapat empat pemain luar negeri yang sudah dilepas klub dan bergabung timnas U-23.

Empat pemain itu meliputi Ivar Jenner (Jong FC Utrecht), Pratama Arhan (Suwon FC), Rafael Struick (ADO Den Haag), dan Marselino Ferdinan (KMSK Deinze).

Baca Juga: Elkan Baggott Diincar Bristol Rovers, Ipswich Town Mempersulit Diri Sendiri ke Premier League