Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas U-23 Indonesia menghadapi Qatar pada penampilan perdana di Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 Indonesia langsung menantang tim tuan rumah dalam debutnya di Piala Asia U-23 2024.
Laga antara Indonesia Vs Qatar akan berlangsung di Stadion Jassim bin Hamad, Senin (15/4/2024).
Qatar layak diunggulkan karena bermain di depan pendukungnya sendiri.
Skuad U-23 Qatar memiliki motivasi berlipat sebagai penguasa Asia.
Qatar berhasil menyabet dua gelar Piala Asia secara beruntun di level senior pada edisi 2019 dan 2023.
"Saya berharap kemenangan timnas senior Qatar menjadi penambah semangat timnas U-23," kata pelatih Qatar U-23, Ilidio Vale.
Vale bertekad memberi gelar pertama untuk Qatar di level U-23.
Dalam beberapa edisi sebelumnya, prestasi terbaik Qatar hanya menjadi peringkat ketiga pada 2018.
"Saya ingin timnas U-23 mencapai hasil yang luar biasa sama dengan seniornya," ujarnya menambahkan.
Hal tersebut juga diakui pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong.
Shin menilai Qatar adalah salah satu tim terkuat di Piala Asia U-23.
"Saya rasa tim U-23 Qatar menjadi salah satu tim kuat di turnamen ini," ucap Shin Tae-yong.
"Tentu saya harus membangun kepercayaan diri para pemain Indonesia agar bisa keluar dari tekanan dan menunjukkan kekuatan kami di ajang ini," imbuhnya.
Apalagi, ini merupakan penampilan pertama Indonesia di Piala Asia U-23.
Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas U-23 Indonesia Vs Qatar - Skuad Lemah Tapi Dibebani Target Muluk
Tentu akan ada tekanan mental bagi skuad Garuda Muda.
Indonesia tak pernah lolos ke putaran final sejak edisi pertama pada 2013.
Sebaliknya Qatar nyaris tidak pernah absen dari enam kali perhelatan.
Qatar hanya gagal lolos pada edisi pertama Piala Asia U-23 2013 yang berlangsung di Oman.
Namun, Shin Tae-yong mengaku sudah bisa mengukur kekuatan Qatar.
Dua laga uji coba lawan sesama tim Timur Tengah cukup membantu timnas U-23 Indonesia untuk persiapan lawan Qatar dan Yordania di Grup A.
"Di Dubai kami menjalani dua laga uji coba melawan Arab Saudi dan UEA."
"Performa kami meningkat, kepercayaan diri pemain juga meningkat,"
"Dua laga itu membantu tim kami, saya bisa mengatakan dua uji coba ini bisa mempersiapkan laga khususnya melawan Qatar dan Yordania," jelas Shin Tae-yong.
Laga antara Qatar dan Indonesia disiarkan langsung oleh RCTI mulai pukul 22.30 WIB.
Anda juga bisa menyaksikan pertandingan ini secara streaming di Vision Plus.
Berikut link live streaming Qatar Vs Indonesia di laga pembuka Piala Asia U-23 2024: