Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Marselino Ferdinan masih punya "masa depan" di KMSK Deinze setelah kegagalan klub tersebut mencapai peringkat dua Liga Belgia.
KMSK Deinze gagal merebut tiket promosi otomatis ke kasta tertinggi Liga Belgia seturut hasil pekan pamungkas musim ini.
Deinze baru saja menang 2-1 atas RFC Seraing pada pekan ke-30 Challenger Pro League, Jumat (19/4/2024) malam.
Kemenangan tersebut membuat perolehan poin Deinze bertambah menjad 53, tetapi tak cukup untuk mendobrak dua teratas.
Peringkat pertama dan kedua berhak promosi otomatis ke Jupiler Pro League, kasta tertinggi Liga Belgia.
Dua peringkat tersebut direngkuh Beerschot dan Dender, yang mengoleksi 56 dan 54 poin.
Perolehan Dender bisa dikejar Deinze apabila terpeleset pada pekan terakhir.
Sayang, mereka bisa menaklukkan Francs Borains dengan skor 3-0 untuk selamat dari kejaran klubnya Marselino.
Klub yang finish di peringkat pertama dan kedua tak akan menjalani pertandingan lagi pada musim ini.
Baca Juga: Laga Terakhir KMSK Deinze di Liga Belgia, Nasib Marselino Ferdinan Ditentukan Hari Ini