Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kena Karma Remehkan Indonesia, Vietnam Kubur Mimpi Lolos Olimpiade Paris 2024

By Nungki Nugroho, Sabtu, 27 April 2024 | 16:16 WIB
Suasana pertandingan Irak vs Vietnam pada laga perempat final Piala Asia U-23 2024

BOLANAS.COM - Hukum karma berlaku untuk timnas U-23 Vietnam harus mengubur mimpi untuk bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Timnas U-23 Vietnam gagal melaju ke fase kualifikasi untuk Olimpiade Paris 2024.

Seperti diketahui, hanya tiga tim terbaik di Piala Asia U-23 yang otomatis lolos ke Olimpiade Paris 2024.

Sementara peringkat keempat harus melalui babak play-off untuk lolos ke Olimpiade Paris.

Vietnam telah gagal mencapai empat besar alias semifinal Piala Asia U-23 2024.

Skuad The Golden Warriors tersingkir di babak perempat final setelah dikalahkan Irak dengan skor tipis 1-0.

Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Asia U-23 2024, Indonesia Dikepung Tiga Langganan Juara

Gol semata wayang Irak tercipta berkat penalti Ali Jasim pada menit ke-64.

Vietnam terhukum VAR setelah kiper Quan Van Chuan dianggap melakukan pelanggaran di kotak penalti.

Pertandingan terakhir Vietnam itu juga dinodai dengan kartu merah untuk Nguyen Manh Hung pada menit ke-90+1.