Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-23 2024 - Tak Pernah Main Abroad, Ilham Rio Fahmi Ternyata Jago Bahasa Inggris

By Najmul Ula, Kamis, 2 Mei 2024 | 09:59 WIB
Aksi Ilham Rio Fahmi saat Timnas U-23 Indonesia harus mengakui keunggulan Uzbekistan 0-2 dalam semifinal Piala Asia U-23 2024, Senin (29/4/2024).

BOLANAS.COM - Ilham Rio Fahmi memakai bahasa Inggris dalam jumpa pers sebelum laga timnas U-23 Indonesia versus Irak.

Ilham Rio Fahmi mengejutkan publik Tanah Air dengan kemampuan bilingual di Piala Asia U-23 2024.

Bek kanan Persija Jakarta itu selama ini tak dikenal sebagai pemain luar biasa, dan hanya berstatus pemain rotasi.

Sepanjang Piala Asia U-23 2024, ia juga tak mematenkan posisi bek kanan, dan sering berbagi menit main dengan Fajar Fathur.

Namun di balik semua itu, Rio memiliki satu kemampuan yang jarang dimiliki pemain Indonesia, yaitu kemampuan berbahasa asing.

Pada Rabu (1/5/2024), ia ditunjuk menemani pelatih Shin Tae-yong untuk jumpa pers prapertandingan.

Adapun pertandingan Indonesia kontra Irak akan digelar malam ini pukul 22.00 WIB.

Rio yang sepanjang kariernya hanya bermain di dalam negeri, dapat berbicara dan menjawab pertanyaan dalam bahasa Inggris!

"Kami siap untuk pertandingan besok dan kami akan memberikan segalanya di lapangan," ucap pemain 22 tahun itu.

Baca Juga: Prediksi Line Up Indonesia Vs Irak: Bolong di Belakang Tajam di Depan, Beda Nasib Rizky Ridho dan Struick