Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Shin Tae-yong melarang para pemain timnas U-23 Indonesia menyentuh bola setelah kelelahan di Piala Asia U-23 2024.
Tingkat kelelahan timnas U-23 Indonesia sudah mencapai pada titik di mana pelatihnya melarang bertemu bola.
Garuda Muda hanya finish sebagai peringkat empat di Piala Asia U-23 2024 Qatar.
Hasil tersebut membuat Indonesia gagal mengamankan tiket langsung ke Olimpiade Paris 2024.
Agar lolos ke Olimpiade, pasukan Shin Tae-yong harus melakoni satu laga ekstra di play-off antar benua.
Duel play-off tersebut akan dilangsungkan pada 9 Mei, melawan utusan Afrika, Guinea.
Melihat bagaimana Indonesia kalah dari Uzbekistan dan Irak, terlihat para pemain mengalami keletihan teramat sangat.
Marselino Ferdinan dkk melahap enam pertandingan, dengan setiap injury time bisa berlangsung hingga belasan menit!
Jangan lupa, laga perempat final kontra Korea Selatan berlangsung 120 menit, serta adu penalti hingga penendang ke-12.
Baca Juga: Pembelaan Presiden Jokowi Timnas U-23 Indonesia Banjir Hujatan Gagal Tiga Besar Piala Asia U-23 2024
Duel kontra Irak pun berlangsung hingga 120 menit, yang membuat Justin Hubner kelelahan hingga melakukan blunder.
Setelah laga kontra Irak, Indonesia mempunyai tujuh hari untuk bersiap melawan Guinea.
Shin Tae-yong tak akan menggunakan seluruh tujuh hari tersebut untuk berlatih.
Pelatih asal Korea Selatan itu akan memberi libur bagi para pemain, setelah bekerja keras selama 17 hari di Qatar.
"Tentu saja para pemain lelah dan kecapekan, mereka kehabisan energi," aku Shin Tae-yong sesudah laga.
"Saat ini kami hanya fokus untuk pemulihan."
"Saya bahkan mungkin akan melarang pemain menyentuh bola, setelah itu kami punya tiga atau empat hari," terangnya.
Dengan demikian hari ini (Sabtu) masuk dalam hari libur yang harus digunakan pemain untuk menghindari bola.
Skuad timnas U-23 kemungkinan baru akan kembali berlatih setelah bertolak ke Prancis.
Baca Juga: Justin Hubner Pulang Jepang, Prediksi Line Up Timnas U-23 Indonesia Usai Masuknya Elkan Baggott
Di negara asal Kylian Mbappe, PSSI memanggil dua nama tambahan untuk menyegarkan skuad Garuda Muda.
Dua nama tersebut meliputi bek Ipswich Town Elkan Baggott dan pemain versatile PSIS Semarang Alfeandra Dewangga.
Jadwal Indonesia setelah Piala Asia U-23 2024
Play-off AFC CAF9 MeiGuinea vs Indonesia
Baca Juga: Elkan Baggott Terancam Tak Ikut ke Premier League, Bristol Rovers Ingin Ia Kembali