Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Vietnam Sebut Indonesia akan Kesulitan Hadapi Guinea di Play-off Olimpiade Paris 2024

By Nungki Nugroho, Sabtu, 4 Mei 2024 | 16:50 WIB
Line-up timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

BOLANAS.COM - Media Vietnam memprediksi timnas U-23 Indonesia bakal kesulitan menghadapi Guinea U-23 pada play-off Olimpiade Paris 2024.

Timnas U-23 Indonesia menantang wakil Afrika, Guinea U-23, pada babak play-off menuju Olimpiade Paris 2024.

Laga antara Indonesia Vs Guinea akan berlangsung di INF Clairefontaine, Paris, Kamis (9/5/2024).

Ini merupakan perebutan tiket terakhir untuk mentas di Olimpiade Paris 2024.

Turnamen empat tahunan itu diikuti oleh 16 negara dari enam konfederasi berbeda.

Indonesia dan Guinea sama-sama menjadi peringkat keempat di konfederasi masing-masing.

Baca Juga: Pembelaan Presiden Jokowi Timnas U-23 Indonesia Banjir Hujatan Gagal Tiga Besar Piala Asia U-23 2024

Keduanya memperebutkan satu tiket tersisa yang akan mengisi slot Grup A bersama Prancis, Amerika, dan Selandia Baru.

Keberhasilan Indonesia menjadi empat besar Asia mendapat sorotan dari media asing.

Salah satunya media dari negeri tetangga Vietnam yakni Soha.

Namun, Soha menilai Indonesia akan kesulitan menghadapi Guinea.

Apalagi timnas U-23 Indonesia kemungkinan tidak diperkuat Justin Hubner yang kembali ke klubnya, Cerezo Osaka.

"Pertandingan ini bukan bagian dari kalender FIFA, itu artinya tim Eropa bisa menolak melepaskan pemainnya," tulis Soha.vn.

"Satu-satunya harapan mereka lewat PSSI yang meyakinkan klub-klub itu untuk melepas pemainnya ke Timnas Indonesia U23," imbuhnya.

Soha juga mengutip pernyataan gelandang timnas U-23 Indonesia, Ivar Jenner.

"Kami kecewa karena kalah dalam perebutan tempat ketiga. Ini adalah salah satu dari dua peluang yang kami miliki," kata Ivar selepas pertandingan.

Baca Juga: Piala Asia U-23 2024 - Sia-siakan Bantuan VAR, Uzbekistan Kalah Menyakitkan dari Jepang di Final

"Sekarang kami memiliki peluang lain melawan Guinea. Kami harus memenangkan pertandingan melawan Guinea untuk lolos ke Olimpiade,"

"Tetapi pertandingan itu akan sangat sulit karena saat ini, para pemain sangat lelah dan ada pula yang cedera," tutur Ivar.

Tenaga pemain Indonesia memang terkuras sepanjang Piala Asia U-23 2024.

Garuda Muda tercatat dua kali melakoni laga hingga perpanjangan waktu lawan Korsel dan Irak.

Indonesia juga tidak bisa recovery berlama-lama karena mepetnya jarak waktu pertandingan di Piala Asia dan play-off Olimpade.

Setelah dikalahkan Irak pada Kamis lalu, Ivar Jenner dkk dijadwalkan langsung terbang ke Prancis pada hari ini, 4 Mei 2024.

Kabar baiknya, PSSI membuka kemungkinan tambahan dua amunisi baru yakni Alfeandra Dewangga dan Elkan Baggott.

Dewangga baru-baru ini mengunggah foto Kantor Kedutaan Besar Prancis di Indonesia.

PSSI juga mengonfirmasi telah berkirim surat ke klub Elkan Baggott, Ipswich Town FC.

Kedua pemain ini sebenarnya diproyeksi untuk tampil di Piala Asia U-23, tetapi batal karena cedera.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P