Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Catatan Pelatih Guinea soal Timnas U-23 Indonesia: Sang Underdog Penakluk Raksasa di Piala Asia

By Nungki Nugroho, Senin, 6 Mei 2024 | 09:00 WIB
Kaba Diawara ditunjuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia dalam laga play-off Olimpiade Paris 2024. Dia adalah pelatih timnas senior Guinea, tapi ditugaskan khusus untuk laga ini menggeser Morlaye Cisse.

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Guinea, Kaba Diawara, memiliki dua catatan kekuatan timnas U-23 Indonesia jelang berhadapan di play-off Olimpiade Paris 2024.

Kaba Diawara telah ditunjuk untuk menangani timnas U-23 Guinea lawan Indonesia.

Pelatih timnas senior Guinea itu telah melakukan riset terhadap kekuatan Garuda Muda.

Seperti diketahui, Indonesia menembus empat besar Piala Asia U-23 sebagai tim underdog.

Timnas Indonesia mampu menumbangkan negara-negara dengan ranking FIFA yang jauh lebih baik.

Saat fase grup, anak asuh Shin Tae-yong menaklukkan Australia yang notabene menghuni empat besar Asia.

Baca Juga: Dipuji Roberto Mancini, Nathan Tjoe-A-On Disandingkan dengan Kyle Walker hingga James Milner

Marselino Ferdinan dkk layak disebut naik kelas dengan membantai Yordania 4-1 pada laga terakhir Grup A.

Indonesia yang lolos sebagai runner-up sukses memulangkan Korea Selatan pada babak perempat final lewat adu penalti.

Indonesia juga nyaris menyabet peringkat ketiga andai tak kalah 1-2 dari Irak di perpanjangan waktu.