Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Bergabungnya Maarten Paes, Calvin Verdonk, dan Jens Raven melengkapi skuad naturalisasi timnas Indonesia.
Timnas Indonesia sesak tenaga naturalisasi di era kepelatihan Shin Tae-yong.
Setidaknya sudah ada 11 pemain keturunan yang dinaturalisasi dalam empat tahun terakhir.
Elkan Baggott menjadi nama pertama yang masuk skuad Shin Tae-yong saat di timnas U-20 Indonesia.
Namun, Elkan tak dianggap sebagai naturalisasi karena hanya butuh pengembalian status WNI.
Rombongan pertama naturalisasi terdapat tiga pemain yakni Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Shayne Pattynama dalam kurun 2021-2022.
Kemudian disusul Rafael Struick dan Ivar Jenner yang semula disiapkan untuk Piala Dunia U-20.
Justin Hubner juga ikut merampungkan proses naturalisasi setelah melalui pertimbangan dengan sang agen.
Bek Venezia FC, Jay Idzes, nyaris bersamaan dengan Hubner yang mendapat status WNI pada akhir tahun 2023.