Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Indra Sjafri mengambil keputusan jenius dengan tidak memanggil Marselino Ferdinan ke timnas U-20 Indonesia.
Marselino Ferdinan terbebaskan dari beban membela timnas junior, walaupun hanya untuk level U-20.
Dalam usia 19 tahun, ia masih cukup umur untuk membela timnas U-20 asuhan Indra Sjafri.
Skuad Garuda Nusantara akan berpartisipasi di Turnamen Maurice Revello 2024 di Prancis pada awal Juni mendatang.
Saat pengumuman partisipasi Indonesia, pihak Maurice Revello menggunakan foto Marselino dalam unggahannya.
Namun Indra Sjafri belakangan memastikan pemain KMSK Deinze itu tak masuk dalam skuadnya.
"Marselino sudah nggak bisa," ujar Indra dikutip dari BolaSport.com.
"Saya sama dengan turnamen pertama Toulon yang kita ikut (2017), yang kita satu grup dengan Brasil itu kan kita U-19."
Dengan kata lain, Indra hanya akan memasukkan pemain kelahiran 2005 atau lebih muda.
Baca Juga: Sepanjang Musim Layak Juara, Borneo FC Kehabisan Bensin di Babak Championship Liga 1
"Kita pergunakan ajang ini untuk uji coba timnas U-20 (angkatan 2005)," jelasnya.
Keputusan ini merupakan kabar baik bagi Marselino, yang kariernya sudah cukup berat dengan beban sekarang.
Marselino mengorbankan kariernya di KMSK Deinze demi membela timnas di kelompok umur U-23 dan senior.
Pada Januari lalu, saat Liga Belgia masih bergulir, ia menghabiskan hampir dua bulan bersama timnas senior di Piala Asia 2023.
Pada April, saat Liga Belgia memasuki fase genting, ia membawa timnas U-23 menembus semifinal Piala Asia U-23.
Bisa dikatakan 2,5 bulan dihabiskan Marselino bersama timnas, durasi yang ekuivalen dengan 25 persen kompetisi di Eropa.
Semua itu ia lakukan dengan risiko dihujat netizen kala penampilannya menurut, seperti saat sesudah laga kontra Irak.
Ke depan, Marselino semestinya dibebaskan dari tugas membela timnas U-23, sebagaimana langkah Indra di timnas U-20.
Mantan pemain Persebaya itu sudah menjadi pemain reguler timnas senior, sehingga semestinya pembinaan tidak berjalan mundur.
Jadwal Marselino Ferdinan
6 JuniIndonesia vs Irak
11 JuniIndonesia vs Filipina
30 JuniHari terakhir kontrak di KMSK Deinze
1 JuliBebas transfer
Baca Juga: Tak Ada Marselino Ferdinan, 7 Pemain Belanda Pun Cukup