Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Federasi sepak bola Malaysia (FAM) diminta menjadikan Shin Tae-yong role model usai sukses bersama timnas Indonesia.
Prestasi Shin Tae-yong di timnas Indonesia benar-benar membuat iri negeri tetangga.
Juru taktik asal Korea Selatan itu sukses mengantar tiga generasi tim nasional Indonesia ke Piala Asia.
Baru-baru ini, STY juga mengukir sejarah dengan meloloskan Indonesia ke 16 besar Piala Asia untuk pertama kalinya.
Di level U-23, pelatih berusia 53 tahun itu langsung mengantar Garuda Muda lolos semifinal dalam debut di Piala Asia U-23 2024.
Kejelian Indonesia menunjuk mantan pelatih timnas Korsel itu pun ditiru negara lain.
Baca Juga: Tijjani Reijnders dan Ian Maatsen, Dua Pemain Keturunan Indonesia yang Perkuat Belanda di Euro 2024
Seperti diketahui, Timnas Malaysia dan Vietnam berbondong-bondong merekrut pelatih asal Korsel.
Malaysia menunjuk Kim Pan-gon, sedangkan Vietnam mendatangkan Kim Sang-sik.
Tak sampai disitu, Federasi sepak bola Malaysia (FAM) dituntut untuk menjadikan Shin Tae-yong role model.