Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juara yang Mleyot di Akhir Musim, Borneo FC Coba Selamatkan Muka dengan Kalahkan Bali United

By Najmul Ula, Kamis, 30 Mei 2024 | 04:30 WIB
Skuad Borneo FC saat merayakan gelar juara reguler series Liga 1 2023/2024.

 

BOLANAS.COM - Borneo FC mencoba menyelamatkan musim dengan membekuk Bali United demi trofi peringkat ketiga Liga 1 Championship.

Borneo FC seharusnya mendapatkan titel Liga 1 2023/24, andai PSSI tak mengubah format kompetisi musim ini.

Pesut Etam merupakan pemuncak klasemen babak reguler dengan 70 poin, unggul delapan poin dari rival terdekat Persib Bandung.

Sayang, tim asuhan Pieter Huistra mengalami kempes ban pada babak terpenting, babak championship.

Badai cedera datang dan panggilan timnas Indonesia membuat skuad menipis.

Leo Lelis, Agung Prasetyo, dan Wiljan Pluim mengalami cedera.

Komang Teguh, Fajar Fathurrahman, Daffa Fasya dipanggil timnas U-23, dan Alfharezzi Buffon kini dicomot timnas U-20.

Tim yang perkasa pada 30 pekan musim ini, menjadi sangat mudah dikalahkan dalam beberapa waktu terakhir.

Borneo kalah empat kali beruntun pada pekan ke-31 hingga 34, lalu dua kali dipermalukan Madura United pada babak semifinal.

Baca Juga: Indonesia Bisa Datangkan Tanzania, FAM Ngeles Malaysia Cuma Uji Coba Lawan Klub Lokal

Tren enam kekalahan itu terputus pada leg pertama laga perebutan ketiga melawan Bali United yang berakhir 0-0.

Pada Kamis (30/5/2024), Borneo berkesempatan menutup musim dengan kejayaan semu dengan mengalahkan Bali pada leg kedua.

Kemenangan malam ini akan membuat Borneo meraih trofi peringkat tiga, padahal targetnya adalah juara pertama.

"Setelah kehilangan empat pemain untuk timnas," keluih Huistra.

"Dan di waktu yang tidak tepat semua pemain cedera pada waktu yang bersamaan."

"Kemudian pemain muda harus masuk, pada satu sisi itu tidak bagus karena bisa saja mempengaruhi hasil akhir."

Situasi menyedihkan itu diamini CEO Ponaryo Astaman.

"Kami kehilangan tenaga mereka justru di saat paling diperlukan," ujar eks kapten timnas Indonesia itu.

"Tapi itulah sepak bola, tidak bisa diprediksi."

Baca Juga: Staf Shin Tae-yong Berkurang Satu, Nova Arianto Sibuk Urus Timnas U-16

Borneo akan tampil dengan tenaga tersisa malam ini, dengan Stefano Lilipaly dan Stefano Cadenazzi sudah lama kehilangan performa.

Bali United juga akan tampil tanpa kekuatan terbaik, setelah Eber Bessa mendapatkan kartu merah.

Barangkali PSSI harus menghapus babak championship agar klub tak perlu melakoni babak ekstra setelah 34 pertandingan.

Baca Juga: Timnas Indonesia Latihan Cuma Ada Dua Kiper, Maarten Paes Hadapi Wonderkid Gagal Barcelona di MLS

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P