Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia belum tancap gas melawan Tanzania, skor masih 0-0 pada babak pertama.
Timnas Indonesia belum mengerahkan kekuatan penuh menghadapi utusan Afrika pada laga pemanasan jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Tim Garuda sedang bermain imbang 0-0 melawan Tanzania pada laga uji coba di Stadion Madya, Jakarta, Minggu (2/6/2024).
Tak ada gol tercipta meski Indonesia bisa menciptakan peluang melalui kaki Thom Haye dan Rafael Struick.
Shin Tae-yong memainkan tim terkuat yang tersedia, minus Jay Idzes yang masih berada di Italia.
Laga ini menjadi momen pertama duet striker naturalisasi bermain bersama, Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen.
Kick-off sore hari dan status laga yang cuma training match membuat tempo permainan cenderung lambat.
Para pemain berbasis Eropa tampak belum terbiasa bertanding di bawah terik matahari Jakarta.
Meski Tanzania memiliki ranking FIFA lebih tinggi (119 berbanding 134), mereka tak bisa mengembangkan permainan.
Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Vs Tanzania - Latihan Thom Haye Dkk Hadapi Udara Panas Jakarta