Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Transfer Liga 1 - Eks Kiper Timnas Resmi Merapat ke Barito Putera

By Nungki Nugroho, Sabtu, 8 Juni 2024 | 16:44 WIB
Muhammad Ridho menjalani latihan dalam rangkaian training camp (TC) timnas U-23 Indonesia di Lapang

Mantan kiper timnas Indonesia itu mengaku sudah tidak sabar untuk tampil bersama skuad Laskar Antasari.

"Tentunya saya ingin membuktikan diri. Saya ingin memberikan yang terbaik untuk tim Barito Putera," ucap Ridho.

Ridho juga berharap bisa mempertebal segi kerohanian dengan bergabung Barito Putera.

"Yang pasti banyak orang tahu Barito Putera terkenal dengan klub yang sisi agamanya sangat kuat,"

"Tentu itu juga bisa membuat saya lebih baik lagi dan menyejukkan jiwa saya," jelas Ridho.

Kiper dengan tiga caps di tim nasional itu sebenarnya sudah lama menjadi incaran Barito.

Baca Juga: Vietnam Dipuji FIFA, Timnas Indonesia Tak Dapat Dukungan dari Negeri Tetangga

Hanya saja, ia baru bisa menyanggupi tawaran Laskar Antasari untuk musim depan.

Hal itu tak lepas dari status Ridho yang hanya menjadi kiper cadangan Bali United dalam dua musim terakhir.

"Alhamdulillah, sekarang saya sudah berada di Barito Putera,"

"Sebenarnya dari 2018 sudah ada perbincangan dan alhamdulillah di tahun ini saya benar-benar berseragam Barito Putera," tutup Ridho.

Ia akan berkumpul dengan para mantan pemain timnas di Barito seperti Rizky Pora dan Bayu Pradana.

Musim lalu Barito Putera mampu finish di urutan ke-10 klasemen dengan 46 poin.

Tim Kalimantan tidak asing bagi Ridho yang pernah membela Borneo FC.

Ia sempat menjadi kiper andalan Pesut Etam pada musim 2016 hingga 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P