Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Calon Lawan-lawan Indonesia di Babak Ke-3 Kualifikasi Piala Dunia

By Hery Prasetyo, Selasa, 11 Juni 2024 | 22:39 WIB
Para pemain Timnas Indonesia berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (9/6/2024) malam, untuk persiapan menghadapi Filipina. Skuad asuhan Shin Tae-yong ini berburu tiket putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Indonesia akan melawan tim-tim tangguh di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

Ini kana menjadi fase yang sangat berat dan harus dipersiapkan dengan baik, jika Indonesia ingin mencetak sejarah tampil di putaran final Piala Dunia.

Indonesia memang dicatat sebagai negara Asia pertama yang tampil di Piala Dunia tahun 1938.

Namun, saat itu tim merepresentasikan pemerintah kolonial Hindia Belanda.

Meski begitu, mereka tetap saja mewakili sepak bola dari wilayah Sabang Sampai Merauke, sebuah wilayah yang setelah merdeka bernama Indonesia.

Sebagai negara merdeka, Indonesia belum pernah tampil di putaran final Piala Dunia.

Prestasi terbaik sebelumnya adalah lolos ke putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia pada tahun 1986.

Maka, prestasi Tim Garuda di bawah pelatih Shin Tae-yong ini yang terbaik.

Tinggal selangkah lagi Indonesia bisa merasakan gebyar putaran final Piala Dunia 2026.

Piala Dunia 2026 akan digelar di tiga negara, yakni Kanada, Meksiko, dan Amerika Serikat.

Sebelum bermimpi ke sana, Indonesia harus terus memperbaiki diri menghadapi babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

Semua raksasa Asia sudah memastikan lolos ke babak itu, antara lain Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Qatar, dan Australia.

Selain itu ada Oman, Iran, Uzbekistan, Irak, Yordania, Uni Emirat Arab, Bahrain, dan Palestina.

masih ada empat tim lagi yang berjuang menyusul Indonesia ke babak ketiga.

Sudah terbayang, Indonesia akan menghadapi tim-tim sekuat mereka sebelum memastikan lolos ke putaran final.

Namun, Indonesia sudah menunjukkan mampu membuat kejutan di Piala Asia U-23 dengan mengalahkan Korea Selatan.

Tak menutup kemungkinan, Indonesia juga akan menjadi tim kejuran di babak ketiga.

Peluang untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026 tetap terbuka buat timnas Indonesia, apalagi yang diperebutkan sebanyak 8,5 tiket.

Daftar 14 tim yang sudah lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia:

1. Qatar (Juara Grup A)2. Jepang (Juara Grup B)3. Korea Selatan (Juara Grup C)4. Oman (Juara atau Runner-up Grup D)5. Iran (Juara atau Runner-up Grup E)6. Uzbekistan (Juara atau Runner-up Grup E)7. Irak (Juara Grup F)8. Arab Saudi (Juara atau Runner-up Grup G)9. Yordania (Juara atau Runner-up Grup G)10. Uni Emirat Arab (Juara Grup H)11. Bahrain (Runner-up Grup H)12. Australia (Juara Grup I)13. Palestina (Runner-up Grup I)14. Indonesia (runner-up Grup F)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P