Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Timnas Indonesia hingga Skenario Jumpa Vietnam di Piala AFF U-16 2024

By Nungki Nugroho, Minggu, 23 Juni 2024 | 12:46 WIB
Skuad Timnas U-16 Indonesia melawan Singapura pada matchday pertama Grup A ASEAN Cup U-16 2024 di Stadion Manahan, Surakarta, Jumat (21/6/2024).

BOLANAS.COM - Timnas U-16 Indonesia menyisakan dua laga di Grup A untuk mengunci tiket ke semifinal Piala AFF U-16 2024.

Timnas U-16 Indonesia telah menyelesaikan laga perdana Grup A dengan kemenangan.

Skuad Garuda Asia menang telak 3-0 atas Singapura di Stadion Manahan, Solo, Jumat (21/6/2024).

Kemenangan tersebut membuat Indonesia memuncaki klasemen sementara Grup A.

Indonesia memiliki poin yang sama dengan Laos pada turnamen yang kini bernama ASEAN Cup U-16 2024 tersebut.

Timnas U-16 Laos juga menang 3-0 atas Filipina. 

Baca Juga: Klasemen Piala AFF U-16 2024 - Vietnam dan Indonesia Kompak Jadi Pemuncak Grup

Indonesia selanjutnya akan menghadapi Filipina di Stadion Manahan, Solo, Senin (24/6/2024). 

Tim besutan Nova Arianto wajib memenangi pertandingan untuk bisa lolos ke babak berikutnya.

Pasalnya laga terakhir Indonesia akan menghadapi Laos yang juga diunggulkan di Grup A.

Laga Indonesia Vs Laos berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/6/2024).

Panitia pelaksana mengonfirmasi bahwa seluruh pertandingan Indonesia di Piala AFF U-16 akan digelar di Stadion Manahan, pada pukul 19.30 WIB. 

Indonesia harus mengunci posisi pertama untuk bisa lolos otomatis ke semifinal.

Opsi lainnya, pasukan Merah Putih bisa mendapat predikat runner-up terbaik diantara tiga grup.

Indonesia hanya punya satu opsi berjumpa Vietnam di babak semifinal.

Evandra dan kawan-kawan harus menjadi runner-up terbaik dan Vietnam peringkat satu Grup B.

Baca Juga: Erick Thohir Singgung Pengganti Shin Tae-yong jika Tolak Perpanjangan Kontrak

Dengan begitu, kedua tim bisa bersua di babak semifinal.

Vietnam mengganas pada laga perdananya di Grup B dengan menang 15-0 atas Brunei Darussalam.

Jika menjadi juara Grup A, maka Indonesia akan menghadapi juara Grup C antara Australia, Thailand, Malaysia, atau Timor Leste.

Seluruh tiket pertandingan Piala AFF U-16 bisa dibeli via website kitagaruda.id.

Berikut jadwal timnas U-16 Indonesia:

Senin (24/6/2024)

Indonesia Vs Filipina (19.30 WIB)

Kamis (27/6/2024)

Indonesia Vs Laos (19.30 WIB)

Semifinal

Senin (1/7/2024)

Juara Grup B Vs Runner-up Grup A/B/C

Juara Grup A Vs Juara Grup C

Final: Rabu (3/7/2024)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P