Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sang Ayah Terlahir di Solo, Takdir Bawa Lucas Raphael Jalani Debut Merah Putih di Stadion Manahan

By Najmul Ula, Rabu, 26 Juni 2024 | 12:31 WIB
Lucas Raphael Lee, Pemain Timnas U-16 Indonesia saat ditemui pasca-laga lawan Filipina di Stadion Manahan, Solo, pada Senin (24/6/2024).

BOLANAS.COM - Lucas Raphael Lee kembali ke kota asal ayahnya untuk memenangi debut timnas U-16 Indonesia di ASEAN Cup U-16 2024.

Fans sepak bola Tanah Air harus terbiasa menyaksikan pemain diaspora memberi warna timnas junior Indonesia.

Timnas U-16 Indonesia di Piala AFF U-16 yang sedang berlangsung membawa dua pemain keturunan dari luar negeri.

Dua pemain tersebut yaitu bek Matt Baker dan gelandang Lucas Raphael.

Jika Matt Baker bermain pada laga pertama melawan Singapura, Lucas Raphael baru diturunkan pada partai kedua melawan Filipina.

Lucas bermain pada 45 menit pertama melawan Young Azkals di Stadion Manahan, Minggu (24/6/2024).

Pelatih Nova Arianto memasang Lucas sebagai gelandang serang dalam formasi 3-4-3.

Sayang, permainan Indonesia dengan formasi tersebut tumpul, sehingga Nova memutuskan mengganti formasi pada babak kedua.

Lucas pun harus memberi tempat pada Nazriel Alfaro usai turun minum, dengan formasi berubah menjadi 4-4-2.

Baca Juga: Prediksi Timnas U-16 Indonesia Vs Filipina, Perbanyak Tabungan Gol Demi Tiket Semifinal