Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Hadiah untuk pemenang Piala Presiden 2024 dikabarkan setara dengan juara Liga 1 meski hanya berlabel turnamen pramusim.
Piala Presiden 2024 dikabarkan bakal bergulir sebelum dimulainya kompetisi Liga 1 2024/2025.
Turnamen pramusim ini rencananya akan dilaksanakan pada 19 Juli 2024.
Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, mengatakan bahwa panitia pelaksana telah membahas dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait turnamen tersebut.
Turnamen Piala Presiden 2024 diharapkan menjadi ajang pemanasan untuk klub-klub sebelum tampil di Liga 1 2024/2025.
Namun, Erick Thohir menyebut tidak bisa seluruh klub diikutkan pada turnamen ini.
Baca Juga: Pelatih Persib Merasa Diuntungkan dengan Piala Presiden 2024, Tak Perlu Uji Coba Pramusim
"Tentu banyak klub kemarin bicara kepada liga dan kami PSSI, mengharapkan ada turnamen sebelum musim kompetisi," kata Erick Thohir dikutip dari Wartakota.
"Tetapi tentu kan karena waktunya sempit, maka kemarin dari liga memilih beberapa klub yang akan ikut kompetisi ini," ujarnya menambahkan.
Ketua Steering Committee (SC), Maruarar Sirait, disebut telah mendapat restu dari Presiden Jokowi.
"Tentu Pak Ara langsung menyampaikan kepada Presiden Jokowi bahwa kita akan menggulirkan Piala Presiden yang memang sebelum-sebelumnya sudah berjalan dengan baik," ucap Erick Thohir.
"In Shaa Allah, pembukaan di Bandung, Jawa Barat, pada tanggal 19 Juli 2024," imbuhnya.
Bahkan, Presiden Jokowi kemungkinan besar akan hadir langsung pada turnamen ini.
Mengingat ini merupakan tahun terakhir Jokowi menjabat sebagai Presiden Republik Indonesia.
"Bapak Presiden akan hadir dan mudah-mudahan ini juga memperbaiki animo masyarakat yang sekarang menunggu ada perbaikan di liga," tutur Erick Thohir.
Meski hanya berlabel turnamen pramusim, panpel menyiapkan hadiah dengan nominal fantastis.
Baca Juga: Dua Nama Dicoret, Persib Baru Kantongi 6 Pemain Asing untuk Liga 1 2024/2025
Pemenang Piala Presiden 2024 akan mendapat hadiah setara dengan juara Liga 1 2024/2025.
"Oh Ini, Pak Ara (Maruarar) mengumpulkan dana besar, ini akan hadiahnya 5 M juara satunya," kata Erick.
Nilai tersebut sama dengan nominal yang didapat Persib Bandung selaku juara Liga 1 2023/2024.
Skuad Maung Bandung mendapat hadiah senilai Rp 5 Miliar usai memenangi final Championship Series.
Maruarar menyebut peningkatan hadiah juara tak lepas dari transparansi keuangan sehingga bisa membuat sponsor tertarik.
Nominal tersebut naik dua kali lipat dari edisi sebelumnya senilai Rp 2 Miliar.
"Itu berkat kepercayaan Pak Erick (Ketua Umum PSSI) jadi mencari sponsor tidak susah."
"Kalau dipercaya dan transparan, sponsor pasti datang Dukungan dari pihak swasta luar biasa," kata Maruarar.
Ara, sapaan akrabnya, menegaskan bahwa Piala Presiden sama sekali tidak menggunakan uang negara baik APBN, APBD, ataupun BUMN.
"Piala Presiden adalan role model dalam transparans. Nanti tidak ada uang negara baik itu dari BUMN, APBN maupun juga dari APBD,"
"Tetapi semuanya dari sponsor. Dari swasta murni karena kita ingin membangun industri olahraga," ucap Ara.
"Nanti Piala Presiden 2024 juga akan kembali diaudit. Di mana selama ini juga diaudit oleh PwC yang memang sangat kredibel."
"Kelasnya juga internasional sehingga Indonesia juga akan makin dipercaya oleh dunia dalam bidang olahraga," tutupnya.
Piala Presiden 2024 kabarnya hanya akan diikuti oleh delapan kontestan yakni Arema FC, Bali United, Borneo FC, Madura United, Persib, Persija, Persebaya, dan PSM Makassar.
Arema FC menjadi pemegang gelar juara terbanyak dengan tiga trofi Piala Presiden.
Daftar juara Piala Presiden:
2015: Persib2017: Arema2018: Persija2019: Arema2022: Arema