Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Como 1907 menunjukkan taringnya di bursa transfer Eropa, merekrut sederet bintang seperti Alberto Moreno hingga Pepe Reina.
Setelah menolak Thom Haye, Como 1907 bergerak di level tinggi di bursa transfer Liga Italia.
Haye merupakan gelandang timnas Indonesia yang berstatus tanpa klub sejak kontraknya habis di SC Heerenveen.
Pemain berusia 29 tahun itu sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Como yang dimiliki konglomerat Indonesia.
Namun, klub berjuluk I Lariani itu belakangan tidak mau mengambil Haye meski gratisan.
Perwakilan manajemen Como, Mirwan Suwarso, mengungkap alasan klubnya tidak merekrut berdasarkan sentimen.
"Tidak mungkin (belanja pemain semaunya)," ujar Mirwan dalam wawancara dengan KG Media Sports.
"Klub sepak bola yang dijadikan bisnis, bukan sebagai sarana buat pemilik klub untuk pamer atau mengangkat gengsi mereka."
"Jadi yang kami lakukan pasti adalah mencari pemain terbaik dan paling efisien buat klub ini."
Baca Juga: H-6 Piala Presiden 2024, Turnamen Serba Mepet Ini Belum Umumkan Jadwal Pertandingan