Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Disebut Akan Miskinkan Kim Pan-gon gegara Tinggalkan Timnas Malaysia, Apa Klarifikasi FAM?

By Taufik Batubara, Kamis, 18 Juli 2024 | 20:38 WIB
Kim Pan-gon mengumumkan pengunduran dirinya sebagai pelatih Timnas Malaysia pada 16 Juli 2024.

BOLANAS.COM - Beredar kabar bahwa FAM ngotot memiskinkan Kim Pan-gon gara-gara memutus kontrak secara sepihak di tengah jalan sebagai pelatih Timnas Malaysia.

Kabar atau laporan itu menyebut Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) menuntut ganti rugi lebih dari 3 juta ringgit atau sekitar Rp10,4 miliar.

Kim Pan-gon mundur secara tiba-tiba sebagai pelatih kepala Timnas Malaysia pada 16 Juli 2024.

Pengunduran diri Pan-gon itu dinilai sangat merugikan Malaysia.

Kontrak pelatih dari Korea Selatan tersebut seharusnya berakhir Desember 2025.

Baca Juga: Federasi Malaysia Tak Bisa Kabulkan Permintaan Tiru Langkah Shin Tae-yong, Kim Pan-gon Akhirnya Mundur

Namun, FAM membantah laporan bahwa mereka menuntut kompensasi lebih 3 juta ringgit Malaysia dari Kim Pan-gon atas dugaan pelanggaran kontrak.

Wakil Presiden FAM Datuk Yusoff Mahadi mengatakan, institusinya dan Pan-gon berpisah secara damai.

"Biasanya, kewajiban kontrak antara pemberi kerja dan pekerja menentukan kompensasi ketika kontrak diputus atau pekerja diberhentikan, sesuai dengan undang-undang ketenagakerjaan."

"Namun, dalam kasus Pan-gon, kedua belah pihak berpisah secara damai, FAM mengakui jasanya dalam meningkatkan kualitas Harimau Malaya selama dua setengah tahun terakhir," jelas Yusoff, sebagaimana dikutip dari New Straits Times.

Tag