Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Persib Bandung mempunyai sosok alternatif Shin Tae-yong di lini tengah timnas Indonesia untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2024/2025.
Persib Bandung telah menambah amunisi baru di lini tengah untuk mengarungi Liga 1 2024/2025.
Sebelumnya Persib telah merekrut striker timnas Indonesia, Dimas Drajad.
Kemudian menyusul rekrutan baru dari Borneo FC, Adam Alis.
Gelandang alternatif Shin Tae-yong, begitu julukan yang tepat untuk Adam Alis.
Pemain jebolan Danone Nations Cup itu sering mendapat panggilan Shin Tae-yong ke timnas meski hanya sebagai alternatif di bangku cadangan.
Kedatangan Adam Alis mempertebal opsi di lini tengah Maung Bandung.
Sebelum ini Persib juga telah memiliki Marc Klok, Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto, Beckham Putra, dan Tyronne del Pino yang bisa mengisi pos gelandang.
Adam Alis telah bergabung selama dua pekan bersama Persib.
Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2024 - Kalahkan Persib Bandung, Persis Solo Lolos ke Semifinal