Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Alternatif Shin Tae-yong Jadi Warna Baru Persib Bandung Musim Depan

By Nungki Nugroho, Kamis, 1 Agustus 2024 | 16:40 WIB
Adam Alis tersenyum dalam sesi latihan timnas Indonesia di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

BOLANAS.COM - Persib Bandung mempunyai sosok alternatif Shin Tae-yong di lini tengah timnas Indonesia untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2024/2025.

Persib Bandung telah menambah amunisi baru di lini tengah untuk mengarungi Liga 1 2024/2025.

Sebelumnya Persib telah merekrut striker timnas Indonesia, Dimas Drajad.

Kemudian menyusul rekrutan baru dari Borneo FC, Adam Alis.

Gelandang alternatif Shin Tae-yong, begitu julukan yang tepat untuk Adam Alis.

Pemain jebolan Danone Nations Cup itu sering mendapat panggilan Shin Tae-yong ke timnas meski hanya sebagai alternatif di bangku cadangan.

Kedatangan Adam Alis mempertebal opsi di lini tengah Maung Bandung.

Sebelum ini Persib juga telah memiliki Marc Klok, Dedi Kusnandar, Rachmat Irianto, Beckham Putra, dan Tyronne del Pino yang bisa mengisi pos gelandang.

Adam Alis telah bergabung selama dua pekan bersama Persib.

Baca Juga: Hasil Piala Presiden 2024 - Kalahkan Persib Bandung, Persis Solo Lolos ke Semifinal

Ia mengaku tidak mengalami kesulitan dalam beradaptasi dengan skuad Maung Bandung.

"Adaptasi belum dua minggu tapi sudah cukup bagus," kata pemain asal Jakarta tersebut.

"Saya juga sebelumnya sudah kenal satu sama lain, pemain-pemain timnas di sini banyak juga. Saya rasa tidak begitu sulit," ucapnya menambahkan.

Saat ini Adam Alis tengah berupaya menyesuaikan diri dengan program pelatih Persib, Bojan Hodak.

Pemain berusia 30 tahun itu sempat merasa kesulitan dengan taktik yang diterapkan Bojan Hodak.

Namun, Adam berharap bisa segera memenuhi ekspektasi pelatih asal Kroasia tersebut.

"Kesulitan mungkin secara taktik beda dengan coach sebelumnya."

"Tetapi sebagai pemain, kita harus cepat mengikuti apa maunya pelatih."

"Mudah-mudahan adaptasi bisa terus berjalan lancar," tutupnya.

Baca Juga: Debut Striker Timnas Indonesia Bersama Persib Bandung: Tumpul di Posisi Baru

Musim lalu, Adam Alis menjadi pilar penting Borneo FC menjuarai regular season.

Ia mneyumbang lima assist dan tiga gol untuk Pesut Etam.

Pada babak Championship Series, ia mencatat satu assist untuk Borneo.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P