Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Persib Vs PSBS di Laga Pembuka Liga 1 2024/2025, Sesumbar Eks Real Madrid Lumpuhkan Sang Juara Bertahan

By Nungki Nugroho, Jumat, 9 Agustus 2024 | 05:30 WIB
Pelatih PSBS Biak, Juan Esnaider (tengah).

Mantan pemain Real Madrid dan Juventus itu telah menyiapkan strategi untuk melumpuhkan sang juara bertahan.

"Kami tahu kami akan melawan juara tahun lalu, kami tahu ini pertandingan sulit, tetapi yang pasti kami datang kesini ingin menang," ucap Esnaider.

"Terpenting kami harus bermain sesuai game plan yang kami harus mainkan," tambahnya.

PSBS juga sudah bisa memata-matai kekuatan Persib yang tampil di Piala Presiden 2024 kemarin.

"Kami sudah tahu kekuatan Persib dan kami akan coba memberikan perlawanan kepada mereka," tutur pelatih berusia 51 tahun tersebut.

Sementara itu, kubu Persib juga tak ingin melepas begitu saja poin kandang mereka.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menegaskan pemainnya siap untuk diturunkan terkecuali beberapa yang cedera.

Termasuk lima pemain baru yang akan memulai debutnya bersama Persib di Liga 1.

"Akhirnya pertandingan pertama dimulai. Kami punya beberapa pemain baru, atmosfer di latihan dan menatap liga bagus. Semua pemain siap," tegas Bojan saat jumpa pers jelang laga.

Pelatih asal Kroasia itu menyatakan hanya Febri Hariyadi yang dipastikan absen saat lawan PSBS.

"Mengenai tim kami, hanya Febri yang cedera,"

"Dia tidak bisa bermain karena cedera panjang jadi dia harus absen untuk beberapa bulan,"

"Dia mengalami cedera robek lateral ligament dan juga robek ACL sehingga dia harus dipantau," pungkasnya.

Ini akan menjadi pertemuan pertama Persib dan PSBS di ajang Liga 1.

Laga antara Persib Vs PSBS disiarkan langsung Indosiar mulai pukul 19.00 WIB.

Selain itu, pertandingan juga bisa disaksikan via live streaming Vidio.com.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P