Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hierarki Kiper Timnas Indonesia Usai Maarten Paes Gabung, Ernando Ari Turun Pangkat Bukan karena Jelek

By Najm Ula, Senin, 19 Agustus 2024 | 14:00 WIB
Maarten Paes saat beraksi dalam duel MLS All-Stars di Columbus, Ohio (23/7/2024). Calon kiper timnas Indonesia gagal selamatkan klubnya, FC Dallas, dari eliminasi di ajang Leagues Cup meski total melakukan 13 penyelamatan melawan FC Juarez.

Ia melakukan blunder pada laga kedua melawan Irak di Jakarta pada Juni, lalu hampir mengulangi blunder saat berjumpa Filipina.

Ernando tetap kiper terbaik Indonesia, tetapi terdapat opsi lebih baik yang baru saja diresmikan FIFA.

Dia adalah Maarten Paes, kiper naturalisasi yang diumumkan bisa membela Indonesia pada Minggu (18/8/2024).

Deretan klub yang dibela Paes memperlihatkan ia bekerja di level tertinggi: FC Utrecht dan FC Dallas.

Di FC Dallas (Amerika Serikat), ia rutin melakukan save ajaib di liga yang dihuni para pemain terbaik dunia.

Keberminatan Empoli dari Liga Italia juga sekali lagi menegaskan Paes merupakan kiper menjanjikan bagi Indonesia.

"Saya rasa ingin datang ke sana secepatnya, bermain secepatnya untuk Tim Nasional," ujar Paes di Instagram Timnas Indonesia.

"Dan saya sangat bersyukur memiliki kesempatan ini dan bermain untuk Garuda."

"Kita ciptakan kenangan indah bersama. Manyala abangku," ucap Paes.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Kiper Asing Bikin Penyerang Mandul, Persija dan Persita Imbang Tanpa Gol

Dengan demikian Ernando beserta pelapisnya dari Liga 1 akan menyokong Paes dari bangku cadangan.

Berikut hierarki kiper timnas Indonesia

  1. Maarten Paes
  2. Ernando Ari
  3. Adi Satryo
  4. Nadeo Argawinata

Baca Juga: Prediksi Dewa United Vs Persib - Duel Tim Bertabur Bintang yang Ideal Berakhir Imbang

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P