Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas Australia, Graham Arnold, ingin timnya bangkit pada laga kedua lawan Indonesia.
"Secara keseluruhan, kami harus bangkit dengan cepat," kata Arnold dikutip dari situs resmi AFC.
"Kami harus segera menatap laga lawan Indonesia dan kami harus belajar dari hal tersebut untuk terus maju."
"Kami masih memiliki sembilan pertandingan tersisa."
"Kami harus belajar dari ini (kekalahan lawan Bahrain) dan bangkit kembali," jelasnya.
Sementara itu pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong optimistis anak asuhnya bisa menaklukkan Australia.
Baca Juga: Pertanyaan Terbesar Shin Tae-yong saat Jumpa Australia, Mau Ditaruh di Mana Justin Hubner?
Satu poin dari Jeddah memberikan motivasi tinggi bagi Ragnar Oratmangoen dkk.
"Saya punya kepercayaan besar terhadap para pemain Timnas Indonesia," kata Shin Tae-yong.
"Saya akan terus menyemangati dan mendorong mereka untuk mencapai level tertinggi," ucapnya menambahkan.
Pelatih asal Korea Selatan itu berharap Indonesia bisa memberi kejutan demi kejutan di putaran ketiga ini.
"Kami juga punya tujuan jelas pada fase ini. Kami akan menjadi kuda hitam pada kualifikasi," tutupnya.
Laga antara Indonesia Vs Australia disiarkan langsung RCTI pada pukul 19.00 WIB.