Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu di Indonesia, Garuda Muda baru bermain belakangan karena ditempatkan grup yang berisi empat tim.
Timnas U-20 Indonesia tergabung di Grup F bersama Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.
Seluruh pertandingan akan digelar di Stadion Madya, Jakarta.
Tim asuhan Indra Sjafri berstatus jawara Asia Tenggara setelah menjuarai ASEAN Cup U-19 2024 pada Juli.
Setelah itu, Dony Tri Pamungkas dkk mengikuti turnamen persahabatan Seoul Earth On Us Cup 2024 di Korea Selatan.
Di turnamen tersebut, Indonesia menang atas Argentina tetapi takluk dari Thailand dan Korea Selatan.
Pelatih Indra Sjafri kemudian menggeber anak asuhnya di Bali United Training Center sebelum berangkat ke Stadion Madya.
"Ya, Alhamdulillah kita sudah melakukan latihan di training center Bali United."
"Fasilitasnya sangat baik sekali sehingga program yang kita rencanakan berjalan dengan baik," kata Indra Sjafri dilansir dari laman Kita Garuda.
"Dan sejalan dengan itu, kondisi para pemain sudah sampai titik yang jauh lebih baik dari sebelumnya."
Berikut jadwal Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-20 2025
25 SeptemberIndonesia vs Maladewa
27 SeptemberTimor Leste vs Indonesia
29 SeptemberIndonesia vs Yaman
Baca Juga: Hokky, Sananta, Dimas, Malik: Empat Calon Striker Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2024