Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Memang tim pelatih berdiskusi, di babak kedua kita melakukan pergantian pemain dan juga melakukan pergantian strategi," ungkap Indra.
"Sepertiga lapangan depan kita selalu mentok dengan Maladewa yang bertahan sangat dalam."
"Kita kalah orang di tengah dan di babak kedua kita ganti dengan 3-5-2 dan sirkulasi bola lebih cepat."
Oleh sebab itu, peluang memainkan dua striker sejak menit awal saat bersua Timor Leste semakin besar.
Raven diduetkan dengan Muhammad Ragil pada 45 menit kedua melawan Maladewa, dan hasilnya tokcer.
Raven jadi bisa bergerak bebas karena ada Ragil yang menunggu di kotak penalti.
Mengingat Indra membutuhkan kemenangan telak untuk menyaingi produktivitas gol Yaman, duet Raven-Ragil menjadi logis.
Jarak pertandingan yang hanya dua hari juga membuat Indra berpotensi melakukan rotasi di posisi lain.
Baca Juga: Siklus Berulang, Sudah Tiga Pelatih Jadi Korban Pemecatan Persis Solo Selama Tiga Musim di Liga 1
Berikut prediksi line up timnas U-20 Indonesia untuk melawan Timor Leste menurut BolaNas.com.
Indonesia (3-5-2): Ikram Algiffari; Meshaal Hamzah, Kadek Arel, Iqbal Gwijangge; Mufli Hidayat, Figo Dennis, Toni Firmansyah, Aditya Warman, Dony Tri Pamungkas; Muhammad Ragil, Jens Raven.
Pelatih: Indra Sjafri.
Baca Juga: Badai Cedera di Klub Bakrie, Mampukah Marselino Ferdinan Tembus Skuad Oxford United di Liga Inggris?