Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Siaran Langsung Timnas U-20 Indonesia Vs Yaman - Garuda Nusantara Cuma Butuh Hasil Imbang

By Nungki Nugroho, Minggu, 29 September 2024 | 07:30 WIB
Jens Raven sedang merayakan golnya yang dicetak dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 antara timnas U-20 Indonesia versus timnas U-20 Timor Leste di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (27/9/2024) malam.

BOLANAS.COM - Timnas U-20 Indonesia menjalani laga penentuan melawan Yaman pada laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Pertandingan antara Indonesia dan Yaman digelar di Stadion Madya, Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta.

Laga ini disiarkan langsung Indosiar dan Vidio.com pada Minggu (29/9/2024), pukul 19.30 WIB.

Pertarungan Indonesia dengan Yaman diprediksi berjalan sengit.

Pasalnya, kedua tim sama-sama berpeluang menjadi juara Grup F.

Indonesia dan Yaman mengoleksi enam poin dari dua kemenangan lawan Maladewa dan Timor Leste.

Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas U-20 Indonesia Vs Yaman - Ujian Indra Sjafri Menembus Level Asia

Tim tuan rumah diuntungkan dengan keunggulan produktivitas gol.

Skuad Garuda Nusantara hanya butuh hasil imbang untuk mengunci peringkat pertama.

Perlu diketahui, hanya juara grup yang otomatis lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025.

Sedangkan peringkat kedua harus bersaing dengan posisi yang sama di grup lain.

Hanya ada lima peringkat kedua terbaik dari 10 grup yang lolos ke Piala Asia U-20 2025 di China.

Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri, mengakui jika pertandingan lawan Yaman tidak akan berjalan mudah.

Apalagi anak asuhnya hanya punya waktu istirahat satu hari.

"Kami menyisakan satu laga melawan Yaman," kata Indra Sjafri.

"Saya tahu kedua tim ini membutuhkan kemenangan demi mendapatkan tiket ke Piala Asia U-20 2025."

"Kami harus fokus ke pertandingan ketiga dan melupakan dua pertandingan awal," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 - Termasuk Rival Timnas Indonesia, Enam Wakil ASEAN Tersingkir

Penyelesaian akhir masih menjadi masalah bagi timnas U-20 Indonesia meski selalu mencetak tiga gol dari dua laga.

"Saya yakin peluang kita tidak sebanyak dan tidak segampang yang dua pertandingan sebelumnya."

"Oleh sebab itu sedikit apapun peluang harus bisa menghasilkan," tutur Indra Sjafri.

Timnas U-20 Yaman memiliki persebaran gol yang cukup merata.

Abdulaziz Masnom menjadi yang terbanyak dengan dua golnya ke gawang Timor Leste.

Begitu pula dengan Indonesia yang masih dipimpin penyerang naturalisasi, Jens Raven.

Bomber FC Dordrecht itu telah membukukan dua gol, masing-masing satu gol lawan Maladewa dan Timor Leste.

Berikut link live streaming Indonesia Vs Yaman:

LINK

Klasemen sementara Grup F:

Pos Tim Main M S K GM GK SG Poin
1 Indonesia (H) 2 2 0 0 7 1 +6 6
2 Yemen 2 2 0 0 6 1 +5 6
3 Timor Leste (gugur) 2 0 0 2 2 6 −4 0
4 Maldives (gugur) 2 0 0 2 0 7 −7 0

Klasemen peringkat kedua terbaik:

Pos Grp Tim Main M S K GM GK SG Poin
1 H Irak 2 2 0 0 17 0 +17 6
2 A Vietnam 2 2 0 0 8 0 +8 6
3 F Yaman 2 2 0 0 6 1 +5 6
4 J Qatar 2 2 0 0 5 0 +5 6
5 D Australia 2 2 0 0 4 1 +3 6
6 I Kirgistan 2 2 0 0 3 0 +3 6
7 B Kamboja 3 2 0 1 5 8 −3 6
8 G India 2 1 0 1 4 2 +2 3
9 C Uni Emirat Arab 2 1 0 1 4 5 −1 3
10 E Tajikistan 2 1 0 1 1 2 −1 3

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P