Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Matt Baker Sosok Paling Tepat 'Bunuh' Australia, Ia Tolak Kanguru Demi Garuda

By Najm Ula, Kamis, 24 Oktober 2024 | 17:42 WIB
Proses gol Mathew Baker saat timnas U-17 Indonesia menang 1-0 atas tuan rumah Kuwait dalam laga perdana grup G Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 di Stadion Al Ahmadi, Kuwait pada Rabu (23/10/2024).

BOLANAS.COM - Matt Baker menjadi aktor utama timnas U-17 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2025, ia bisa membunuh harapan Australia.

2024 menjadi tahun penting dalam suratan takdir Matt Baker sebagai pesepak bola.

Pada Juni-Juli 2024, ia memainkan debut turnamen bersama timnas U-17 Indonesia di ASEAN Cup U-16 2024.

Piala AFF U-16 menjadi momen pertama fans Indonesia menyaksikan level Baker yang ditempa kompetisi junior Australia.

Indonesia menjadi tim yang sanggup membobol Australia tiga kali, yaitu pada partai semifinal dengan skor 3-5.

Selepas turnamen itu, Football Australia (FA) merasa satu talentanya sudah dicuri negara tetangga.

FA segera memanggil Matt Baker untuk pemusatan latihan timnas U-17 Australia pada Agustus.

Kabar buruk bagi Kanguru, hati Baker berwarna merah putih.

Pemain Melbourne City itu memutuskan tetap bersetia pada lambang Garuda untuk ajang Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.

Baca Juga: Ernando Ari Masih Hidup di Persebaya Setelah Sekian Lama Terkubur di Bangku Cadangan