Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pamer Aksi Taklukkan Lionel Messi, Maarten Paes Tegaskan Tak Takut Gempuran Bomber Jepang

By Nungki Nugroho, Rabu, 13 November 2024 | 13:24 WIB
Duet maut Lionel Messi-Luis Suarez di Inter Miami akan menghadapi FC Dallas, yang diperkuat calon kiper naturalisasi timnas Indonesia, Maarten Paes (kanan).

BOLANAS.COM - Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes, mengaku tidak takut dengan gempuran bomber Jepang jelang duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Maarten Paes akan menghadapi ujian berat ketika timnas Indonesia bertemu Jepang pada Jumat (15/11/2024).

Ini merupakan pertandingan pertama Paes melawan skuad Samurai Biru bersama tim Garuda.

Sebelumnya, Ernando Ari yang dimainkan ketika Indonesia takluk 1-3 dari Jepang di Piala Asia 2023.

Seperti diketahui, Jepang sejauh ini masih menjadi tim terbaik di Benua Asia.

Di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jepang belum terkalahkan dari empat pertandingan.

Baca Juga: Sadar Kekuatan Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Berani Janjikan Poin Lawan Jepang?

Skuad asuhan Hajime Moriyasu juga menjadi tim tersubur dengan 15 gol sepanjang putaran ketiga.

Meski begitu, Maarten Paes mengaku tidak gentar dengan ketajaman lini serang Jepang.

"Saya tidak terlalu gugup (menghadapi striker Jepang)," kata Maarten Paes dikutip dari BolaSport.com.