Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Naik Kelas usai Kantongi Raja Gol Liga 1, Wonderkid Persib Layak Jadi Pilihan Utama di Piala AFF

By Nungki Nugroho, Sabtu, 23 November 2024 | 10:54 WIB
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto (kanan), sedang mendapatkan menu latihan tambahan seusai laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).

Kakang bersama Ferdiansyah dan Robi Darwis jadi tiga pemain Persib yang dipanggil Shin Tae-yong.

Kakang bisa menjadi opsi pertama STY sebagai pengganti Rizky Ridho di turnamen yang kini bernama ASEAN Cup 2024 tersebut.

Ia bisa menjadi tandem yang tepat bagi Justin Hubner dan Muhammad Ferarri.

Hingga berita ini dimuat sudah ada bocoran 25 pemain yang dipanggil untuk Piala AFF.

Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Laos, Filipina, dan Myanmar.

Skuad Garuda rencananya mulai berkumpul pada 26 November 2024.

Berikut daftar Sementara 25 Pemain Timnas Indonesia Menuju Piala AFF 2024:

1. Robi Darwis (Persib Bandung)

2. Kakang Rudianto (Persib Bandung)

3. Ferdiansyah (Persib Bandung)