Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Respon Singkat Ketua Badan Tim Nasional Sumardji soal Isu Pemecatan Shin Tae-yong

By Nungki Nugroho, Minggu, 5 Januari 2025 | 20:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memimpin latihan dalam TC di Turki.

Sumardji yang ditemui selepas pertandingan Nusantara United Vs Bhayangkara FC hanya memberikan jawaban singkat.

Pria yang juga menjabat Manajer Bhayangkara FC itu enggan memberikan keterangan pasti soal nasib STY.

Ia justru meminta semua pihak menunggu sampai pengumuman resmi dari PSSI besok Senin (6/1/2025).

"Tidak mau (soal nasib STY), besok. Kalau di luar Bhayangkara saya tidak mau jawab," kata Sumardji di Stadion Kebo Giro, Boyolali, Minggu (5/1/2025).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Sesuai kontrak, Shin Tae-yong masih berstatus sebagai pelatih timnas Indonesia hingga 2027.

Juru taktik asal Korea Selatan itu berhak mendapat perpanjangan kontrak pada pertengahan tahun ini usai memenuhi dua target PSSI.

Sebelumnya, PSSI menargetkan Indonesia lolos 16 besar Piala Asia 2023 dan empat besar Piala Asia U-23 2024.

Keduanya telah berhasil dipenuhi STY meski gagal meraih trofi pada ajang tersebut.

Dengan begitu, STY mendapat perpanjangan kontrak hingga 2027.

Baca Juga: Nguyen Xuan Son Selangkah Lagi Samai Prestasi Dua Penyerang Fenomenal Piala AFF

Namun, STY justru gagal memenuhi target di Piala AFF 2024.

PSSI yang mengirim pemain-pemain U-22 sebenarnya hanya menginginkan Indonesia lolos ke babak semifinal.

Akan tetapi, racikan STY terhenti di babak grup usai menempati peringkat ketiga.

Skuad Garuda mencatat dua kekalahan, sekali imbang, dan sekali kemenangan.

Itu menjadi rapor terburuk Indonesia di Piala AFF selama tiga kali ditangani STY.

Sebelum ini, Indonesia selalu lolos ke fase gugur bahkan nyaris juara andai tak kalah dari Thailand di final Piala AFF 2020.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P