Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Persen Pablo Andrade Bisa Menangkan Persija, Bek Kiri Brasil Bakal Ambil Alih Posisi Dony Tri Pamungkas

By Najm Ula, Rabu, 15 Januari 2025 | 19:01 WIB
Bek baru Persija Jakarta, Pablo Andrade.

BOLANAS.COM - Pablo Andrade mengaku belum mengerahkan 10 persen saat membawa Persija Jakarta membungkam Barito Putera.

Persija Jakarta tampak mendapatkan ikan besar pada bursa transfer tengah musim Liga 1 2024/25.

Ikan yang dimaksud adalah bek kiri asing anyar yang datang dari Liga Finlandia, Pablo Andrade.

Sosok kelahiran Brasil itu sebenarnya datang ke posisi yang tidak lowong di skuad Macan Kemayoran.

Sudah ada wonderkid Dony Tri Pamungkas, yang dianggap sebagai talenta terbaik Indonesia di posisi itu.

Namun, Persija memerlukan opsi alternatif lantaran Dony lebih sering dicomot timnas.

Kebijakan Indra Sjafri menerapkan TC jangka panjang telah memakan sebagian besar karier Dony.

Pemain 20 tahun itu masih akan menjalani turnamen penting yaitu Piala Asia U-20 2025 pada Februari, dengan TC dimulai sejak sepekan terakhir.

Apabila Indonesia menembus semifinal dan lolos Piala Dunia U-20, alamat Dony bakal makin lama meninggalkan klub.

Baca Juga: Sama-sama Dimotori Politisi, Semen Padang Tinggalkan Persis Solo di Dasar Klasemen Liga 1