Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Klasemen Liga 1 - Persib Dipepet Persebaya Jelang Hadapi Persija

By Nungki Nugroho, Minggu, 16 Februari 2025 | 06:00 WIB
Bruno Moreira mencetak gol untuk Persebaya Surabaya saat melawan PSBS Biak pada pekan ke-23 Liga 1 2024/2025. Bruno Moreira mencetak gol untuk Persebaya Surabaya saat melawan PSBS Biak pada pekan ke-23 Liga 1 2024/2025.

BOLANAS.COM - Persib Bandung ditempel Persebaya Surabaya di papan atas klasemen sementara Liga 1 2024/2025 jelang hadapi Persija Jakarta.

Persebaya Surabaya kembali mendekati Persib Bandung di klasemen sementara.

Skuad Bajul Ijo berhasil mengakhiri tren buruk tak pernah menang dalam enam laga beruntun.

Persebaya menang tipis 1-0 atas tamunya PSBS Biak di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (15/2/2025).

Gol semata wayang Persebaya disumbangkan kapten tim Bruno Moreira.

Itu menjadi gol kelima Bruno untuk Persebaya pada musim ini.

Tambahan tiga angka membuat Persebaya naik ke peringkat kedua dengan 41 poin.

Tim kebanggaan Kota Kembang itu menggeser Dewa United dan Persija Jakarta.

Dewa United pada saat bersamaan menelan kekalahan 1-3 dari tim papan bawah Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu (15/2/2025).

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Tanpa Paul Munster, Persebaya Tekuk PSBS Biak di Kandang