Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes tampil keren menjaga pertahanan Venezia saat melawan Napoli dan berhasil mencoreng rekor Antonio Conte sebagai pelatih tim lawan.
Venezia berhasil meraih 1 poin ketika menjamu klub papan atas Serie A Liga Italia 2024-2025 itu pada pekan ke-29.
Mereka memaksa tamu dari Naples bermain imbang 0-0 dalam laga di Stadio Pier Luigi Penzo, Venezia, Minggu (16/3/2025) malam.
Bagi Venezia, itu merupakan hasil imbang keempat beruntun di Liga Italia.
Napoli menciptakan lebih banyak peluang dengan 15 tembakan, tujuh di antaranya mengarah ke gawang lawan.
Sedangkan Venezia melakukan 12 tembakan, empat di antaranya tepat sasaran.
Baca Juga: Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Jay Idzes Catat Rekor Baru Bersama Venezia di Serie A
Meski banyak menerima gempuran, lini belakang Venezia tetap kokoh sampai akhirnya clean sheet.
Salah satu sosok penting di balik pertahanan solid Venezia itu adalah Jay Idzes.
Kapten Timnas Indonesia itu membukukan lima sapuan, dua tekel sukses, dan satu kali blok untuk menggagalkan gol Napoli.