Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dampak COVID-19, Persija Jakarta Potong Gaji Pemain Sebesar 75 Persen

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 8 April 2020 | 14:23 WIB
Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus
Mochamad Harry Prasetya/Bolasport.com
Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus

BOLANAS.COM - Persija Jakarta melalui direktur olahraga mereka memastikan ada pemotongan gaji para pemainnya sebesar 75 persen hingga Juni 2020.

Manajemen Persija Jakarta akhirnya mengambil keputusan menyikapi kompetisi Liga 1 yang sedang dihentikan sementara.

Di tengah pandemi COVID-19 manajemen Persija memutuskan akan memotong gaji para pemainnya.

Pemotongan itu sebesar 75 persen dan berlaku pada bulan Maret-Juni 2020.

Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus, mengatakan bahwa langkah tersebut diambil sesuai dengan anjuran dari PSSI.

Baca Juga: Usai Jalani Tes Swab, Asisten Pelatih Timnas Indonesia Negatif COVID-19

Sebelumnya, PSSI memang mengeluarkan surat keputusan dimana setiap klub hanya diwajibkan membayar gaji pemain minimal 25 persen dari kesepakatan.

"Prinsipnya kita ikut instruksi PSSI. Saat ini semua tahu bahwa pemasukan klub bisa dibilang berhenti," ujar Ferry seperti dikutip BolaNas dari laman resmi klub.

Mantan manajer tim Macan Kemayoran itu berharap semua pihak bisa bergandengan tangan untuk melawan virus Corona.

Ferry berharap agar pandemi ini segera berakhir dan kompetisi sepak bola di Indonesia dapat kembali bergulir.

Baca Juga: Titus Bonai Rindu Atmosfer Laga karena Jenuh akibat Wabah Virus Corona

Persija sendiri saat ini aktif dalam menggalang dana membantu penanganan virus COVID-19.

Tim kebanggaan The Jak Mania itu membuat program bertajuk Lelang Satu Hati Lawan Corona.

Saat ini para pemain Persija sedang diliburkan hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Meski diliburkan, Ferry Paulus meminta para pemainnya untuk menjaga kesehatan mereka masing-masing.

Baca Juga: Kondisi Terkini Kiper Persib Bandung Usai Cedera Dislokasi Jari

"Kesehatan tim adalah kebanggaan kami," ujar Ferry mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.