Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Corona Bukan Satu-Satunya Alasan Pemain Asing Persebaya Tak Latihan Online

Mukhammad Najmul Ula - Senin, 13 April 2020 | 11:50 WIB
  Logo Persebaya Surabaya
ramadityadomas
Logo Persebaya Surabaya

BOLANAS.COM - Tiga pemain asing Persebaya Surabaya tak bisa mengikuti latihan online yang digelar tim pelatih selama pandemi virus corona.

Skuat Persebaya Surabaya terpaksa tak menggelar latihan rutin selama beberapa pekan terakhir akibat persebaran pandemi virus corona.

Saat ini, para pemain Persebaya Surabaya diinstruksikan menjalani latihan mandiri di rumah masing-masing untuk menghindari pandemi Covid-19.

Baca Juga: Dampak Covid-19, Spasojevic Pentingkan Anak daripada Playstation

Sesi latihan mandiri tersebut pada awalnya dilakukan dengan cara pengiriman video oleh para pemain ke tim pelatih.

Belakangan, Jumat (10/4/2020), pola tersebut diubah dengan memanfaatkan aplikasi langsung.

Para pemain jadi bisa melakukan aktivitas latihan di rumah masing-masing secara bersamaan dengan dipantau tim pelatih.

Baca Juga: Was-Was Kiper Arema Tunggu Kelahiran Putri kala Tetangga Positif Corona

Meski begitu, sesi latihan online tersebut tak bisa dihadiri oleh tiga pemain asing Persebaya.

Tiga pemain tersebut ialah Aryn Williams, David Da Silva, dan Mahmoud Eid.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.