Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Michael Orah Ceritakan Alasan Dibalik Pemilihan Nomor Punggung 85

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 16 April 2020 | 06:00 WIB
Bek Bali United, Michael Orah.
RIZAL FANANY/TRIBUNBALI.COM
Bek Bali United, Michael Orah.

BOLANAS.COM - Bek Bali United, Michael Orah, ceritakan alasan mengapa dirinya memilih untuk menggunakan nomor punggung 85. 

Bergabung bersama Bali United sejak 2019 Michael Orah langsung menggunakan nomor 85.

Sebelumnya kala berseragam Persija Jakarta, Orah juga memilih menggunakan nomor punggung yang sama.

Tidak ada alasan khusus mengapa dirinya memilih angka tersebut.

Dirinya hanya memilih angka tersebut berdasarkan tahun kelahirannya.

Baca Juga: PSSI Bantah Sudah Tunjuk Sekjen Baru Sepeninggalan Ratu Tisha

Selama menggunakan nomor punggung 85 Michael Orah juga pernah dua kali menjuarai Liga Indonesia.

Hal tersebut nampaknya meninggalkan kesan yang mendalam bagi pemain berusia 34 tahun itu.

"Mulai dari sinilah, saya komitmen akan gunakan nomor punggung ini hingga pensiun dari sepak bola," ungkapnya dilansir BolaNas dari laman resmi Bali United.

Pada awal karirnya Orah sempat memilih angka 24 sebagai nomor punggungnya.

Baca Juga: Kegiatan Kiper Persebaya Surabaya untuk Hilangkan Rasa Bosan

Setelah itu mantan pemain Borneo FC itu sempat mengguakan nomor 31 yang merupakan tanggal kelahiran istrinya.

Menanggapi prestasi yang di dapatnya selama mengenakan nomor 85, Orah menyebut ada peran tuhan disana.

"Yang jelas apapun itu pekerjaannya selalu mengandalkan Tuhan dalam bekerja," tutupnya.

Baca Juga: Tidak Bisa Pulang, Ini Kegiatan Mario Gomez Selama Pandemi COVID-19

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : baliutd.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.