Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aktivitas Para Winger Persib Selama Ramadan, Salah Satunya Vizcarra yang Jadi Mualaf

Mukhammad Najmul Ula - Minggu, 26 April 2020 | 16:05 WIB
Gelandang naturalisasi asal Argentina, Esteban Vizcarra tahun ini menjalani Ramadan kedua bersama Persib Bandung.
PERSIB.CO.ID
Gelandang naturalisasi asal Argentina, Esteban Vizcarra tahun ini menjalani Ramadan kedua bersama Persib Bandung.

BOLANAS.COM - Sejumlah winger Persib Bandung, termasuk Esteban Vizcarra yang merupakan seorang mualaf, beribadah di bulan Ramadan sembari menjalani latihan mandiri.

Agenda latihan rutin Persib Bandung telah dihentikan sejak pertengahan Maret lalu akibat persebaran pandemi virus corona atau Covid-19.

Sebagai gantinya, para pemain Persib Bandung saat ini tengah menjalani program latihan mandiri di rumah masing-masing.

Sejak hari Jumat (24/4/2020), para pemain Persib Bandung yang beragama Islam pun punya kewajiban tambahan untuk menjalani ibadah puasa.

Berikut sejumlah kegiatan pemain sayap Persib Bandung yang dikumpulkan Bolanas.com dari situs resmi Persib.

Baca Juga: Kutukan Pemain Naturalisasi di Persib Bandung, Akankah Musim Ini Terputus?

Ghozali Siregar

Ghozali Siregar, 27 tahun, menghabiskan bulan Ramadan 1441 H tahun ini bersama keluarganya di Medan.

"Tahun ini saya puasa sama keluarga di Medan, dari mulai sahur sama buka sama-sama keluarga jadi ramai di rumah," ucapnya di situs resmi Persib.

Febri Hariyadi

Febri Hariyadi tetap menjalankan ibadah puasa meski dengan suasana berbeda dibanding tahun-tahun sebelumnya.

"Ramadan tak menghalangi program latihan," ujarnya.

"Bedanya kalau sekarang latihan di rumah, biasanya bersama tim. Karena situasinya seperti ini, jadi sedikit berbeda," ucapnya.

Zulham Zamrun

Winger kawakan Zulham Zamrun menyikapi kekosongan kompetisi di bulan Ramadan dengan religius.

"Di bulan puasa, saya enggak ada kegiatan selain ibadah saja," ujarnya.

"Fokus dulu ibadah dengan puasa, salat, tadarus, dan berdoa wabah corona segera berakhir," tandasnya.

Baca Juga: Sapu Bersih di Liga 1, Kalahkan Mantan Klub Jadi Laga Teristimewa Pelatih Persib

Frets Butuan

Frets Butuan, pemain sayap yang menjadi pilihan utama pelatih Robert Alberts di Liga 1 2020 ini, mengucapkan selamat Ramdan bagi umat Muslim.

"Saya, Frets Butuan, mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa Ramadan 1441 H bagi teman-teman Musmlim," ujarnya.

"Semoga di bulan Ramadan ini, kita semua bisa saling memaafkan dan menjalani hidup lebih baik," pungkasnya.

Esteban Vizcarra

Esteban Vizcarra akan menjalani bulan Ramadan kedua bersama Persib Bandung.

Ia sudah menjadi mualaf sejak menikahi Resti Ayu Verdina pada 2012 lalu.

"Saat puasa nanti juga latihan menjelang berbuka supaya kondisi tetap fit, saya berharap lancar seperti tahun-tahun lalu," ujarnya.

Baca Juga: Covid-19 Bikin Oleng Finansial Klub, Arema FC Ungkit Jatah Subsidi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.