Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Polemik Liga 1, Persipura Ingatkan Indonesia Mungkin Menatap 5 Tahun Tanpa Sepak Bola

Mukhammad Najmul Ula - Kamis, 7 Mei 2020 | 18:53 WIB
Logo Persipura Jayapura.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Persipura Jayapura.

BOLANAS.COM - Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano, menyatakan Liga 1 2020 sebaiknya ditunda hingga pandemi Covid-19 dapat ditangani.

Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano, menyatakan sepak bola seharusnya tidak menjadi prioritas di tengah pandemi virus corona atau Covid-19.

Pandemi Covid-19 sejauh ini belum jua dapat tertangani oleh Pemerintah Indonesia.

Per hari ini (7/5/2020). total kasus akumulatif di Indonesia adalah 12.776 kasus positif dan 930 kematian.

Liga 1 2020 sendiri sudah dihentikan sejak pekan ketiga (15/3/2020).

Baca Juga: Kejar Karier Sampai ke China, Kisah Eks Gelandang Persib Demi Perkuat Timnas Indonesia

Dalam maklumat tertanggal 27 Maret 2020, PSSI menyatakan penangguhan Liga 1 2020 tersebut akan berlangsung hingga 29 Mei 2020.

Kini, tiga minggu jelang tanggal tersebut, Indonesia belum menunjuukkan tanda-tanda akan pulih dari pandemi Covid-19.

Pandangan sejumlah klub terbelah, antara yang mendukung penghentian Liga 1 2020 secara permanen, atau memaksakan digulirkan kembali tanpa penonton. 

Persipura Jayapura, peraih empat kali titel Liga Indonesia, menyatakan Indonesia seharusnya mempriaritaskan penanganan pandemi Covid-19.

Editor : Mukhammad Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.