Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Dia Para Pemain yang Bantu Marc Klok Fasih Berbicara Bahasa Indonesia

Mukhammad Najmul Ula - Sabtu, 6 Juni 2020 | 11:30 WIB
Marco Motta, Otavio Dutra, dan Marc Klok, ketika Persija Jakarta menghadapi Bhayangkara FC   di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Marco Motta, Otavio Dutra, dan Marc Klok, ketika Persija Jakarta menghadapi Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020)

BOLANAS.COM - Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, menyebut sejumlah pemain yang berjasa bagi dirinya mengembangkan kemampuan berbahasa Indonesia

Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, boleh dikatakan sangat cepat beradaptasi dengan kehidupan di Indonesia.

Setelah tiga musim merumput bersama PSM Makassar, Marc Klok bergabung ke Persija Jakarta pada awal musim Liga 1 2020.

Bersama Persija Jakarta, Marc Klok sudah mengecap dua penampilan di Liga 1 2020.

Marc Klok lebih disayangi para pendukungnya ketimbang para pemain asing lantaran ia sangat mencintai Indonesia.

Baca Juga: Bek Persib Ngebet Liga 1 Segera Bergulir, Tapi Tak Setuju Wacana Tanpa Degradasi

Klok juga telah berusaha mendapatkan kewarganegaraan Indonesia agar bisa membela tim nasional Indonesia.

Saat ini, proses naturalisasi Marc Klok sudah mencapai tahap akhir.

Klok bahkan sudah pernah dipanggil dalam pemusatan latihan timnas Indonesia saat masih ditangani Simon McMenemy pad Mei 2019 lalu.

Yang menarik, Marc Klok sudah lancar berbahasa Indonesia.

Baca Juga: Wacana Liga 1 Dipusatkan di Pulau Jawa, Manajer Persib: Kalau Bisa di Jawa Barat

Dalam wawancara terbaru dengan PersijaTV, Klok mengungkap resepnya untuk segera fasih berbahasa Indonesia.

"Saya baru datang (di Indonesia), saya langsung belajar, sekarang juga saya masih belajar, sekarang sudah lancar, tapi masih lebih bagus lagi," ujarnya dengan berbahasa Indonesia.

Marc Klok mengaku mempelajari bahasa di negara barunya ini melalui les privat dan dibantu rekan-rekannya di tim.

Klok pun tak ragu menyebut para pemain yang berjasa bagi dirinya di PSM Makassar.

"Waktu itu di PSM, ada Hamka Hamzah, Ferdinand Sinaga, Zulkifli Syukur, pemain yang lebih senior karena mereka bisa bahasa Inggris juga, lebih berpengalaman juga," urai Klok.

Gelandang PSM Makassar, Marc Klok mencoba melepas tendangan pada laga kontra Persebaya, di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu (17/7/2019).
TRIBUN TIMUR/DIWAN BOXY
Gelandang PSM Makassar, Marc Klok mencoba melepas tendangan pada laga kontra Persebaya, di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu (17/7/2019).

Sedangkan ketika tiba di Persija Jakarta, Klok mengaku mendapat rekan sesama pemain naturalisasi yang juga sedang belajar bahasa Indonesia.

"Sekarang, ada (Otavio) Dutra, dia bantu saya, kita di kamar berdua, kita selalu bicara menggunakan bahasa Indonesia," ujarnya.

Otavio Dutra merupakan bek asal Brasil yang telah mendapatkan kewarganegaraan Indonesia pada 2019 lalu.

Dutra bahkan sudah mengecap debut bersama timnas Indonesia pada 15 Oktober 2019 saat melawan Vietnam.

Marc Klok seharusnya bisa segera menyusul kompatriotnya tersebut untuk mengenakan seragam tim nasional Indonesia.

Baca Juga: Simon McMenemy Sempat Dekati Tim Cahill Agar Permudah Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.