Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Eks pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic, mengisi waktu selama pandemi Covid-19 dengan menjadi penulis untuk media Serbia dan Jerman.
Pandemi covid-19 telah menghentikan aktivitas olahraga di Indonesia.
Termasuk berhentinya kompetisi Liga 1 2020 yang memaksa Dejan Antonic kembali ke kampung halaman.
Dejan memilih kembali ke Hong Kong untuk berkumpul dengan keluarga besarnya yang mayoritas berada di sana.
Baca Juga: Tak Masuk di Musim Kedua, Supriadi Tetap Bersyukur Pernah Ikut Program Garuda Select
Di Hong Kong, Dejan Antonic memiliki cara tersendiri untuk mengisi waktu luang selama kompetisi Liga 1 2020 diberhentikan.
Pelatih yang kini menangani PSS Sleman itu mengisi harinya dengan menulis artikel sepak bola.
Dejan Antonic kemudian mengirimkan karyanya tersebut ke media Serbia dan Jerman.
"Saya tidak terlalu banyak memiliki aktivitas selama disini. Satu yang rutin yakni saya menulis artikel atau analisis pertandingan sepakbola ke media yang ada di Serbia dan Jerman," kata Dejan dikutip Bolanas dari Tribun Jogja.
Eks juru taktik Persib Bandung itu mengaku menulis analisis pertandingan sepak bola sejak bergulirnya kembali kompetisi di Eropa.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Tribun Jogja |