Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Pelatih timnas u-16 Indonesia, Bima Sakti, berikan respon setelah mengetahui hasil drawing Piala Asia U-16 2020.
Pengundian grup untuk ajang Piala Asia U-16 2020 baru saja dilakukan pada Kamis (18/6/2020).
Hasil undian menempatkan timnas U-16 Indonesia berada di grup D.
Indonesia bisa dibilang berada dalam grup yang cukup sulit.
Anak asuh Bima Sakti harus bersaing dengan Jepang, Arab Saudi dan China.
Baca Juga: Indra Sjafri Optimis dengan Hasil Drawing Piala Asia U-19 2020
Jepang sendiri merupakan juara bertahan dari ajang ini.
Sedangkan Arab Saudi dan China sebelumnya juga tercatat pernah menjuarai Piala Asia U-16.
Melihat hal tersebut, Bima Sakti mengaku tak gentar berhadapan dengan tim-tim tersebut.
"Kami tetap semangat dan yakin meraih hasil terbaik di ajang Piala AFC U-16 2020 mendatang," ujar Bima dilansir Bolanas.com dari laman resmi PSSI.
Baca Juga: Shin Tae-yong Tidak Senang Indra Sjafri Menjadi Direktur Teknik PSSI
Editor | : | Unggul Tan Ngasorake |
Sumber | : | PSSI.org |