Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dirut LIB Buka Suara Terkait Format Lanjutan Liga 1 dan Liga 2 2020

Nungki Nugroho - Sabtu, 20 Juni 2020 | 18:39 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga 1 2020.

BOLANAS.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, buka suara terkait kelanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020.

PSSI telah memutuskan untuk melanjutkan kembali kompetisi yang sempat terhenti akibat pandemi Covid-19.

Hal tersebut disampaikan secara langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

"Setelah kompetisi dihentikan kami intens melakukan komunikasi dengan dengan klub Liga 1 dan Liga 2. Mereka sepakat bahwa kompetisi harus dilanjutkan. Setelah itu kami bawa ke rapat Exco, dan dengan ini PSSI memutuskan melanjutkan kompetisi," kata Mochamad Iriawan dikutip Bolanas dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Polemik di Timnas Indonesia, Indra Sjafri Paparkan Sikap Tidak Profesional Shin Tae-yong

Keputusan tersebut disambut dengan baik oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB).

Kini, kedua pihak sedang mematangkan jadwal pertandingan serta regulasi dalam lanjutan Liga 1 dan Liga 2 2020.

Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa secara umum pihaknya siap membantu PSSI menjalankan lagi kompetisi sepak bola di Indonesia.

"Sebagai operator kompetisi Liga 1 dan Liga 2, kami siap untuk melanjutkan bergulirnya dua kompetisi tersebut," jelas Akhmad Hadian.

Akhmad menjelaskan bahwa pihaknya telah mempersiapkan semuanya dan tinggal melengkapi yang masih kurang sebelum hari H penyelenggaraan Liga 1 dan Liga 2 2020.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Tribun Jakarta
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.