Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisruh Berlarut-Larut Shin Tae-Yong dan PSSI, Menpora: Jangan Berperang

Mukhammad Najmul Ula - Selasa, 23 Juni 2020 | 11:45 WIB
Pelatih Timnas, Shin Tae-yong melakukan laporan pemusatan latihan timnas kepada Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.
Official PSSI
Pelatih Timnas, Shin Tae-yong melakukan laporan pemusatan latihan timnas kepada Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

BOLANAS.COM - Menpora Zainudin Amali meminta PSSI dan Shin Tae-Yong menyudahi perang kata-kata di media.

Kisruh antara Shin Tae-Yong dan PSSI yang berlarut-larut mau tak mau membuat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali turut berkomentar.

Seperti diketahui, pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-Yong baru-baru ini menyemburkan kritik pedas kepada PSSI.

Shin Tae-Yong, yang sedang berada di Korea Selatan, menyebut PSSI tak lagi menepati janji seperti di awal kontrak.

Baca Juga: Pantun Marko Simic dari Persija untuk Kado Ulang Tahun DKI Jakarta ke-493

Selain itu, Shin Tae-Yong juga menyebut Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri sebagai pelatih indisipliner.

PSSI merespons dengan mewacanakan isu pemecatan apabila Shin Tae-Yong tak mau kembali ke Indonesia.

Indra Sjafri pun turut membalas dengan mengatakan permintaan Shin Tae-Yong menyelenggarkaan training camp di Korea Selatan terlalu merepotkan.

"Kita ini tadinya menghormati Shin, tapi lama-lama yang bersangkutan bersikap seenaknya sendiri," ujar Indra, dikutip dari situs resmi PSSI (20/6/2020).

Baca Juga: Shin Tae-Yong Bukan Orang Pertama, Pelatih Lokal Ini Pernah Beri Komentar Pedas kepada Indra Sjafri

Editor : Mukhammad Najmul Ula
Sumber : Antara
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.