Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diam-diam Shin Tae-yong Rutin Pantau Perkembangan Timnas U-16 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 11 Juli 2020 | 22:21 WIB
Shin Tae Yong turut hadir dalam pertandingan PSM Makassar melawan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020).
MUHAMMAD ALIF AZIS/BOLASPORT.COM
Shin Tae Yong turut hadir dalam pertandingan PSM Makassar melawan Kaya Futbol Club–Iloilo di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Selatan (10/3/2020).


BOLANAS.COM - Shin Tae-yong rupanya rutin memantau perkembangan dari timnas U-16 Indonesia.

Shin Tae-yong ternyata menaruh perhatian lebih terhadap para pemain timnas U-16 Indonesia.

Hal itu diungkapkan langsung oleh pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti.

Bima mengatakan bahwa pelatih asal Korea Selatan tetap berkomunikasi dengan dirinya mengenai perkembangan para pemain.

"Kemarin coach Shin sempat mempertanyakan juga kondisi fisik pemain ke saya," tutur Bima Sakti saat melakukan konfrensi pers pada Sabtu (11/7/2020).

Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Agendakan Uji Coba Internasional, Siapa Saja Lawannya?

Menurut Bima, Shin Tae-yong menaruh perhatian khusus pada kondisi fisik pemain.

"Latihan fisik yang diberikan ke U-16, U-19 dan senior itu berbeda," kata Bima Sakti.

Shi Tae-yong memang dikenal sebagai pelatih yang menuntut kondisi fisik prima dari pemainnya.

Sejak resmi ditunjuk sebagai pelatih timnas Indonesia, pembenahan fisik pemain adalah program utamanya.

Baca Juga: Usir Rasa Bosan, Timnas U-16 Indonesia Berencana Adakan Turnamen Mobile Legends

Bima Sakti juga menceritakan bahwa Shin Tae-yong pernah mengizinkan dirinya untuk belajar dari tim pelatih timnas U-19.

"Dia memberikan izin khusus kepada tim pelatih timnas U-16 untuk melihat latihan timnas U-19 maupun senior," ungkap asisten Luis Milla itu.

Lebih lanjut, Bima mengatakan bahwa dirinya diberikan kebebasan untuk menentukan program latihan timnas U-16.

"Saya bertanya ke Shin Tae-yong 'coach bagaimana dengan U-17?' kemudian dia bilang 'Kamu jalankan saja semua'," tutup Bima.

Baca Juga: Jadi Musafir di Liga 1 dan Piala AFC, PSM Segera Susun Program Latihan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.