Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Agen pemain asal Indonesia, Mully Munial, menyatakan akan mengirim empat pemain ke Spanyol pada tahun ini.
Agen pemain asal Indonesia, Muly Munial, baru-baru ini digandeng klub Spanyol, CD Polillas Ceuta, sebagai head of scouting.
CD Polillas Ceuta merupakan klub akademi di Liga Spanyol yang baru saja diakuisisi oleh investor asal Indonesia, Batavia Sports Group (BSG).
Dengan tugasnya sebagai kepala scouting di CD Polillas Ceuta, Muly Munial bertugas mencari pemain muda berbakat asal Indonesia untuk digembleng di Spanyol.
Baca Juga: Kepada Media Finlandia, Pennanen: Akan Terlihat Bodoh Jika Kembali ke Indonesia
Muly Munial sendiri bisa dibilang merupakan agen super asal Indonesia yang telah banyak menyalurkan pesepakbola Indonesia ke luar negeri.
Klien pesepak bola yang tergabung di agensi Munial Sports Group (MSG) di antaranya Adam Alis, Hanif Sjahbandi, Rendy Juliansyah, dan masih banyak lagi.
CD Polillas Ceuta sendiri saat ini telah merekrut satu pemain asal Indonesia, yaitu Khairul Imam Zakiri.
Khairul Imam Zakiri merupakan pemain kelahiran 19 Desember 2011 yang sempat memperkuat timnas Indonesia di Piala AFF U-18 2019 dan Kualifikasi Piala Asia U-19 pada tahun lalu.
Baca Juga: Paul Aro Resmi Dikontrak Klub Swedia, Klub Indonesia Dipersilakan Pinjam Tanpa Biaya
Editor | : | Mukhammad Najmul Ula |