Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Termasuk wonderkid Persib Bandung, media Thailand memprediksi 4 pemain muda akan menghiasi skuad timnas Indonesia.
Media Thailand, Stadium TH, memprediksi ada empat pemain yang akan menjadi andalan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Jelang laga timnas Indonesia jelang lawan Thailand, Stadium TH mengorek kekuatan tim Garuda di bawah arahan Shin Tae-yong.
Hal ini dalam rangka persiapan laga Indonesia Vs Thailand pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Pertandingan yang sejatinya dimainkan pada Maret 2020, harus tertunda hingga Oktober.
Untuk itu, Media Thailand itu pun membuat prediksi mengenai kekuatan Indonesia di bawah arahan pelatih baru Shin Tae-yong.
Menurut laman tersebut, Indonesia diprediksi akan mengandalkan pemain-pemain muda demi punya skuat yang tangguh dalam hal stamina di bawah asuhan Shin Tae-yong.
Mereka memprediksi 4 pemain yang akan dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi Thailand adalah Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman, Jack Brown, dan Beckham Putra.
Prediksi tersebut tampaknya benar, karena seluruh pemain yang disebutkan di atas memang dipanggil timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong, meski dibagi ke dalam dua kelompok timnas.
Egy Maulana Vikri menjadi satu-satunya pemain muda yang dipanggil timnas senior Indonesia.
Sedangkan Witan Sulaiman, Beckham Putra dan Jack Brown masuk skuat timnas U-19 Indonesia.
Timnas senior dan timnas U-19 Indonesia mengadakan pemusatan latihan sejak 8 Agustus 2020 untuk menghadapai event berbeda.
Timnas senior dipersiapkan untuk berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Oktober mendatang (kini resmi diundur hingga 2021).
Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Kembali Agendakan Pertandingan Uji Coba, Siapa Lawannya?
Sementara Timnas U-19 Indonesia dipersiapkan untuk ajang Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan Oktober mendatang.
Media Thailand itu juga dengan tepat memprediksi pemanggilan lagi Jack Brown oleh Shin Tae-yong.
Pasalnya, Jack Brown diketahui sempat dicoret oleh Shin Tae-yong pada pemusatan latihan Januari 2020.
Pemain keturunan Inggris itu juga tak mendapat panggilan pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia pada Juli 2020.
Baru setelah Shin Tae-yong mencoret 11 pemain, Jack Brown diundang kembali pada 10 Agustus 2020 lalu.
"Memang kami sudah pernah lihat dia waktu pertama kali melakukan TC di Cikarang. Namun, saat itu Jack Brown tidak punya banyak waktu untuk beradaptasi di Indonesia," ucap Shin Tae-yong seperti dikutip Bolanas.com dari Super Skor Tribunnews, Jumat (14/8/2020).
Pelatih berpaspor Korea Selatan tersebut mengakui bahwa pemanggilan Jack Brown adalah keinginan pribadinya.
Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Kembali Agendakan Pertandingan Uji Coba, Siapa Lawannya?
Menurutnya tidak ada campur tangan dari federasi atau pihak lain tentang pemanggilan kembali Jack Brown.
"Saya memang minta dia datang, jadi biar dilihat lagi," sebutnya.
Dengan kata lain Shin Tae-yong ingin memberikan kesempatan kepada Jack Brown untuk memperlihatkan kemampuan terbaiknya pada pemusatan latihan kali ini.
"Sebelum TC ke luar negeri nanti, saya kembali ingin lihat kemampuannya. Ia datang dengan kondisi kami melaksanakan latihan," pungkasnya.
Sayangnya pertemuan antara Indonesia dan Thailand tahun ini batal setelah AFC menunda seluruh pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Partai tersisa akan ditunda hingga tahun depan seperti halnya Piala AFF.
Walhasil, Indonesia dan Thailand tidak akan bertemu dalam waktu dekat di turnamen internasional.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | BolaSport.com,stadiumTH.com |